Ada Pasar Baru Buka di Parenggean

Desa Mekar Jaya Parenggean,Wakil Bupati Kotim
Wabup Kotim Irawati didampingi Kepala Desa Mekar Jaya Seto Hadi memukul gong tanda Pasar Desa di Desa Mekar Jaya telah resmi beroperasi. (istimewa)

SAMPIT-Pembukaan Pasar Desa di Desa Mekar Jaya Kecamatan Parenggean Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), diresmikan langsung oleh Wakil Bupati Kotim Irawati, baru-baru tadi.

Secara pribadi dan mewakili pemerintah daerah Irawati merasa senang karena pasar tersebut sudah bisa diresmikan dan beroperasi, apalagi umat muslim tidak lama lagi akan menyambut kedatangan bulan suci Ramadan tahun 2022. “Salah satu tujuan adanya pasar tersebut adalah membantu masyarakat sekitar memenuhi kebutuhan sehari-hari,” ujarnya.

Hadirnya pasar yang dibangun menggunakan anggaran dana desa tahun 2022 itu, merupakan bagian dari upaya menjaga stabilitas harga kebutuhan pangan di pasaran. Irawati berharap kegiatan pasar di Desa Mekar Jaya agar dapat menyediakan bahan pokok berupa pangan dan sandang serta kebutuhan lainnya.

“Kepada pengelola pasar desa  diharapkan bisa mengoptimalkan adanya pasar desa ini dan tetap menjaga kebersihan pasar,” harapnya.

Menurutnya,menjelang bulan suci Ramadan kebutuhan pangan akan mengalami kenaikan harga, sehingga dia berharap masyarakat sekitar pasar desa dapat memenuhi kebutuhan sehari-hari tanpa mengalami kelangkaan bahan pangan maupun kenaikan harga.

Baca Juga :  CATAT!!! Pelayanan Disdukcapil Kotim Alami Perubahan, Ini Jadwalnya

“Karena biasanya dengan meningkatnya permintaan bahan-bahan pokok tersebut digunakan sebagai kesempatan untuk menaikkan harga untuk meraih keuntungan,” ungkapnya.

Bagi pembeli khususnya mereka yang berpenghasilan rendah, kenaikan harga tersebut dirasakan sangat berat apalagi jika kenaikan harga tersebut sampai tidak terjangkau oleh masyarakat.

“Saya berharap dengan adanya pasar desa ini barang kebutuhan tersedia di pasar dalam jumlah yang cukup, harga murah dan terjangkau oleh daya beli masyarakat,” pungkas Irawati. (yn/gus)



Pos terkait