Disdik Gelar Bimtek Peningkatan Kompetensi Guru

Kadisdik Palangkaraya Jayani,Wali Kota Palangkaraya
Wali kota Palangka Raya Fairid Naparin melalui Kepala Dinas Pendidikan Kota Jayani saat mengawali bimtek peningkatan kompetensi guru Pemanfaatan Platform Merdeka Mengajar, yakni Implementasi Kurikulum Merdeka jenjang TK tahun 2023, kemarin.(istimewa)

PALANGKA RAYA-Pemerintah Kota Palangka Raya melalui Dinas Pendidikan Kota berupaya untuk terus mengoptimalkan sarana dan prasarana hingga Sumber Daya Manusia (SDM) sektor pendidikan diseluruh wilayah kota.

Salah satunya dengan menggelar bimbingan teknis (bimtek) peningkatan kompetensi guru pemanfaatan Platform Merdeka Mengajar, yakni implementasi Kurikulum Merdeka jenjang TK tahun 2023, pada Rabu (15/2) kemarin.

Bacaan Lainnya
Pasang Iklan

Wali kota Palangka Raya Fairid Naparin melalui Kepala Dinas Pendidikan Kota Jayani mengatakan, langkah itu sebagai perwujudan Implementasi kemajuan kota Palangka Raya melalui Smart Environment (Lingkungan Cerdas), masyarakat Smart Society (Masyarakat Cerdas) dan mewujudkan kesejahteraan masyarakat melalui Smart Economy (Ekonomi Cerdas). Yang secara berkelanjutan terus dilakukan wali kota Fairid Naparin melalui Disdik.

Ditegaskannya, Disdik Kota selalu komitmen dalam peningkatan mutu dan kualitas serta kuantitas Pendidikan.

“Ini digelar yaitu untuk mendukung program Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikburistek) yang telah mengembangkan Platform Merdeka Mengajar (PMM). Ini juga sinergitas visi dan misi wali kota dalam dunia Pendidikan, melalui Smart Society dan Smart Environment,” ujar Jayani.

Baca Juga :  Disdik Kota Palangkaraya Salurkan PIP ke Pelajar

Dijelaskannya, bimtek itu merupakan platform edukasi yang menjadi teman penggerak untuk pendidik dalam mewujudkan Pelajar Pancasila yang memiliki fitur belajar, mengajar, dan berkarya.

Sasaran kegiatan ini, tenaga fungsional guru yang belum pernah mengikuti diklat atau bimtek tentang pemanfaatan Platform Merdeka Mengajar, dengan jumlah peserta sebanyak empat puluh guru TK, yang dilaksanakan dari tanggal 14-16 Februari 2023.

Diuraikan pula, Platform Merdeka Mengajar merupakan platform edukasi yang dapat menjadi teman penggerak untuk guru dalam mewujudkan Pelajar Pancasila. Dalam mendukung guru mengajar, Platform Merdeka Mengajar menyediakan referensi bagi guru untuk mengembangkan praktik mengajar sesuai dengan Kurikulum Merdeka. Saat ini tersedia lebih dari 2.000 referensi perangkat ajar berbasis Kurikulum Merdeka.



Pos terkait