Kendaraan Keluar Masuk Kotim Diperiksa

Puluhan petugas Kepolisian saat memeriksa barang bawaan pengendara, di Bundaran Balanga, Sampit, Sabtu (24/12) malam.(istimewa)

SAMPIT, RadarSampit.com – Dalam rangka antisipasi terjadinya aksi teror serta gangguan keamanan, Kepolisian Resor (Polres) Kotawaringin Timur (Kotim), memeriksa secara ketat terhadap pengendara yang keluar masuk di wilayah setempat.

Menurut pantauan di lapangan, kegiatan cipta kondisi itu dipusatkan di Bundaran di Jalan Jenderal Sudirman Kecamatan Mentawa Baru Ketapang, Sampit, Sabtu (24/12) malam.Terlihat, puluhan petugas Kepolisian sedang berjaga di sekitar bundaran tersebut. Kendaraan yang masuk ke Kota Sampit, sontak diberhentikan lalu diperiksa oleh petugas.

Bacaan Lainnya

”Pengendara baik yang masuk maupun keluar akan diperiksa seperti barang bawaannya. Hal itu dikhawatirkan ada membawa barang berbahaya atau lainnya,” kata anggota Polisi yang bertugas.

Sementara, Kabag Ops Polres Kotim Kompol Samsul Bahri mengatakan, peningkatan kewaspadaan ini tidak hanya dilakukan oleh Polres Kotim saja melainkan seluruh Polsek jajaran.

Ia menegaskan, pengamanan ini difokuskan terhadap hal-hal yang mencurigakan seperti peredaran narkoba, senjata tajam serta barang berbahaya lainnya.

”Kegiatan ini akan terus kami lakukan hingga sampai pergantian tahun baru nanti. Ini kami lakukan untuk mengantisipasi terjadinya kerawanan seperti aksi teror,” pungkasnya. (sir/gus)



Pos terkait