Menteri Sosial Balas Sindiran Pedas Gubernur Kalteng

Tegaskan Sudah Kirim Bantuan Senilai Rp 6,7 Miliar

menteri sosial
PANTAU BANJIR: Menteri Sosial Tri Rismaharini saat memantau langsung banjir di Kalteng pada 2021 lalu. (IST/RADAR SAMPIT)

Sebelumnya diberitakan, Gubernur Kalteng Sugianto Sabran ”menggugat” kepedulian pemerintah pusat terkait banjir yang melanda Bumi Tambun Bungai. Bantuan pusat sangat diperlukan karena bencana belum berlalu. Apalagi sebagian besar korban banjir bertahan dari bantuan yang disalurkan berbagai pihak.

”Pemerintah pusat jangan hanya datang ke Jawa dan Bali saja. Perhatikan kami di Kalimantan. Kementerian Sosial kalau tidak bisa datang orangnya, minimal datang bantuannya. Menkes tidak bisa datang, datangkan alkes, obat, dan nakesnya untuk membantu korban banjir,” kata Sugianto saat inspeksi mendadak ke gudang logistik Dinas Sosial Kabupaten Lamandau, Minggu (30/10).

Bacaan Lainnya
Pasang Iklan

Sugianto menuturkan, Kalteng merupakan bagian dari Negara Kesatuan Republik Indonesia. Selama ini, sumber daya alam dari Kalteng diangkut ke Jawa. Akan tetapi, masyarakatnya tidak diperhatikan saat ada bencana. (daq/ign)



Baca Juga :  Air Sungai Katingan Meluap, Ribuan Rumah Terendam Banjir

Pos terkait