Sempat Hebohkan Warga, Video Penampakan Pocong Ternyata Hoaks

pocong
BIKIN GEGER: Tangkapan layar video penampakan pocong yang menghebohkan warga Desa Hanjak Maju, Pulpis.

PULANG PISAU, radarsampit.com – Warga Desa Hanjak Maju, Kecamatan Kahayan Hilir, Kabupaten Pulang Pisau (Pulpis), digegerkan dengan beredarnya sebuah video pocong yang disebut-sebut muncul di wilayah itu. Setelah ditelusuri, video tersebut ternyata hoaks, yang diunggah di media sosial oleh akun Ahmad Jaelani sejak tiga tahun silam.

Kepala Desa Hanjak Maju Supiani mengatakan, sejak video penampakan pocong yang disebut berkeliaran di Desa Hanjak Maju itu heboh, dia meminta video tersebut ditelusuri kebenarannya.

Bacaan Lainnya

”Saya mengajak perangkat desa agar bersama-sama menelusuri kebenaran itu. Kami sempat kaget adanya pemberitaan tersebut,” ujarnya, Jumat (16/12).

Menurut Supiani, video tersebut bisa membuat resah dan merugikan desanya. Dia mengaku dihubungi sejumlah wartawan yang menanyakan kebenaran video tersebut. ”Padahal belum terbukti video tersebut diambil di desa ini,” katanya. (der/ign)



Baca Juga :  Tetapkan Tiga RDTR di Pulang Pisau

Pos terkait