Sopir Angkutan Lebaran Bakal Dites Urine

kapolres kotim akbp sarpani
BERI ATENSI BAWAHAN : Kapolres Kotim AKBP Sarpani saat memberi arahan kepada jajarannya, belum lama tadi. DOK.RADAR SAMPIT

SAMPIT,Radarsampit.com – Kepolisian Resor Kotawaringin Timur (Polres Kotim) dalam waktu dekat akan melakukan tes urine terhadap para sopir angkutan umum, travel maupun bus kota.

Kapolres Kotim AKBP Sarpani mengatakan, tes urine dilakukan dalam rangka menjaga keamanan dan kenyamanan penumpang yang melakukan mudik lebaran.

Bacaan Lainnya

”Demi keselamatan penumpang, kami akan melakukan tes urine para sopir angkutan umum,” kata Sarpani, Rabu (29/3) siang.

Kapolres menambahkan, jika nanti saat tes urine terdapat sopir yang positif menggunakan narkoba, maka pihaknya tidak akan segan-segan mengambil tindakan tegas terhadap sopir tersebut.

”Ya pasti yang bersangkutan akan diproses sesuai hukum. Kalau dibiarkan, bisa bahaya, ini demi keselamatan para mudik,” katanya.

Tes urine terhadap sopir angkutan umum akan dilaksanakan mendekati perayaan Idulfitri. Selain sopir angkutan, tes urine juga akan dilakukan kepada Anak Buah Kapal (ABK) dan penumpang.

Baca Juga :  Alasan Susah Dapat Kerja, Remaja Lulusan SMA Pilih Jadi Kurir Sabu

”Saat ini memang aktivitas mudik masih sepi. Maka itu, tes urine dilakukan saat mendekati lebaran nanti,” tandasnya. (sir/fm)

 



Pos terkait