Upaya Atlet Kalteng Hindari Covid-19 Jelang PON Papua

PON
LATIHAN: Atlet Kalteng terus latihan menjelang keberangkatan ke Papua untuk mengikuti PON. (IST/RADAR SAMPIT)

PALANGKA RAYA – Atlet Kalteng yang akan mengikuti Pekan Olahraga Nasional (PON) di Papua, terus mematangkan persiapan dengan latihan. Di sisi lain, pengurus dan tim Satgas PON rutin memantau dan memonitoring kesehatan tim atlet Kalteng agar tetap fit sampai pada hari keberangkatan.

Kasatgas PON Kalteng Christian Sancho mengatakan, seluruh atlet Kalteng dalam kondisi bugar. Pihaknya juga terus melakukan upaya agar seluruh atlet bisa memberikan pencapaian maksimal, sekaligus terhindar dari Covid-19 yang bisa menggagalkan perjuangan keras atlet.

Bacaan Lainnya
Pasang Iklan

”Sejauh ini tidak ada yang tertular dan semua atlet telah menerima vaksin tahap satu maupun dua,” ujar Sancho, Jumat (20/8).

Sancho menuturkan, tim kesehatan juga sudah memaparkan berbagai kesiapan yang akan dihadapi atlet jelang keberangkatan. Terutama terkait aktivitas di luar agar terhindar dari Covid-19.

Baca Juga :  Pertama Dalam Sejarah, Kotim Kirim Atlet PON untuk Kontingen Kalteng 

”Pelayanan fisioterapi, nutrisi, dan psikologi juga diberikan. Langkah itu agar atlet tidak tertular virus. Mereka wajib menerapkan prokes ketat,” tegas Sancho.

Ketua Tim Kesehatan Tigor mengatakan, atlet harus menjaga kondisi tubuh dan berusaha terhindar dari penularan Covid-19. Selain itu, juga harus menjaga psikologis, karena dalam perjalanan ke Papua nanti, atlet bisa merasa jenuh dan stres karena jauhnya jarak tempuh.

”Saya selalu tekankan agar menjaga fisik selama perjalanan. Sebelum keberangkatan ke Papua dilakukan karantina terlebih dulu. Kemudian atlet dites PCR,” jelasnya.

Tigor menambahkan, selain soal fisik, pihaknya juga menekankan kerawanan meminum vitamin dan obat sembarangan. ”Para atlet jangan sembarangan minum obat. Harus konsultasi dengan tim kesehatan agar terkontrol,” tandasnya. (daq/ign)



Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *