Wali Kota Serahkan Buku Tabungan dan Resmikan Gedung Baru SMP Negeri 16 Palangkaraya

wali kota,SMP Negeri 16 Palangkaraya,wali kota palangkaraya
KOMITMEN WALI KOTA : Penyerahan buku tabungan dan peresmian gedung baru di SMP Negeri 16 Palangka Raya, Rabu (11/1) kemarin.(dodi/radarsampit)

PALANGKA RAYA, RadarSampit.com-Wali Kota Palangka Raya Fairid Naparin, terus berupaya nyata dalam memajukan dunia pendidikan di wilayahnya. Seperti melalui Dinas Pendidikan Kota Palangka Raya, dengan menggelar penyerahan buku tabungan dan resmikan gedung baru SMP Negeri 16 Palangka Raya, Rabu (11/1).

Kegiatan ini dirangkai dengan pertemuan dan rapat rutin MKKS SMP Se Kota Palangka Raya., serta peresmian gedung laboratorium komputer dan ruang tata usaha. Dalam momen itu hadir mewakili wali kota adalah Kepala Dinas Pendidikan Kota Palangka Raya, Jayani.

Bacaan Lainnya
Pasang Iklan

Wali Kota Fairid Naparin dalam sambutan tertulis yang dibacakan Kadisdik Kota menyampaikan, langkah itu salah satu pendukung keberhasilan dalam meningkatkan kualitas pendidikan dan dalam rangka mewujudkan visi wali kota Palangka raya periode 2018 – 2023 pada bidang Pendidikan, yaitu Smart Society.  Maka itu perlu adanya peningkatan ketersediaan layanan pendidikan berupa sarana prasarana yang memadai dan layak.

Baca Juga :  Polisi Pastikan Keamanan selama Kejuaraan Balap Sepeda Dunia, Ruas di Palangka Raya Ini Bakal Ditutup

“Semoga kedepannya satuan pendidikan di Kota Palangka Raya dapat lebih maju sehingga dapat melahirkan generasi yang cerdas rukun dan sejahtera. Ini komitmen dan perhatian khusus dari pak wali kota terhadap dunia pendidikan,” ujar Jayani.

Kemudian lanjutnya, penyerahan buku rekening penerima program Indonesia Pintar ini selaras dengan visi dan misi Pemerintah Kota Palangka Raya yaitu, terwujudnya Kota Palangka Raya yang maju, rukun, dan sejahtera untuk semua.

“Dengan Mewujudkan kemajuan Kota Palangka Raya Smart Environment (lingkungan cerdas) meliputi pembangunan infrastruktur, teknologi informasi, pengelolaan sektor energi pengelolaan air, lahan, pengelolaan limbah, manajemen bangunan dan tata ruang, transportasi,” papar Jayani.

Kemudian lanjutnya, juga mewujudkan kerukunan seluruh elemen masyarakat smart society (masyarakat cerdas) meliputi pengembangan kesehatan, pendidikan, kepemudaan, layanan publik, kerukunan dan keamanan.

“Saya sampaikan semoga Allah SWT, Tuhan Yang Maha Esa senantiasa meridhoi upaya-upaya dan pekerjaan kita sekalian demi kemajuan Kota Palangka Raya yang kita cintai dan banggakan. Sehingga terwujud pembangunan Kota Palangka Raya yang maju, rukun dan sejahtera untuk semua,” harap Jayani.



Pos terkait