Atlet Dancesport Kalteng Siap Tampil Gemilang di PON XXI – 2024 Aceh Sumut

Dancesport
SIAP : Persiapan matang tengah dilakukan oleh para atlet Dancesport Kalimantan Tengah Salah satu pasangan atlet berbakat, Princessa Lelindra atau yang akrab disapa Cessa bersama pasangannya, Marcello.

PALANGKA RAYA, radarsampit.com – Menjelang Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI yang akan digelar di Aceh Sumut September 2024 mendatang.

Persiapan matang tengah dilakukan oleh para atlet Dancesport Kalimantan Tengah Salah satu pasangan atlet berbakat, Princessa Lelindra atau yang akrab disapa Cessa, bersama pasangannya, Marcello.

Bacaan Lainnya

Keduanya secara lugas dan mengungkapkan tekad mereka untuk memberikan penampilan terbaik. Atas hal itu, meminta restu dan doa masyarakat Kalteng,sehingga nantinya mampu berprestasi dan mengharumkan nama Kalteng.

“Terus melakukan Latihan. Kami dari Cabang Olahraga Dancesport rutin melakukan latihan fisik dengan olahraga lari dan fitness di gym center, serta latihan koreografi setiap hari dengan pelatih. Kami ingin memastikan bahwa kami dalam kondisi terbaik saat bertanding nanti,” ungkap Cessa,Rabu (10/7/22024).

Dukungan dari KONI dan IODI Kalimantan Tengah juga sangat besar, dengan harapan para atlet Dancesport dapat membawa pulang medali emas, perak, atau perunggu.

Baca Juga :  Pj Bupati Kobar Marah Saat Musrenbang Kecamatan Arsel

“Harapan kami sebagai atlet, semoga jerih payah, waktu, dan tenaga yang kami berikan selama ini tidak sia-sia. Kami mohon doa dan dukungan dari seluruh masyarakat Kalimantan Tengah, agar kami bisa mendapatkan hasil terbaik dan mengharumkan nama Provinsi Kalimantan Tengah di kancah nasional,” ungkapnya lagi.

Tidak hanya fokus pada PON, pasangan ini juga mempersiapkan diri untuk mengikuti try out ke Malaysia pada akhir Juli dan Singapura pada pertengahan Agustus.

“Saya dan Marcello akan mengikuti try out di Malaysia dan Singapura, bersama seluruh atlet Dancesport lainnya yang juga memiliki jadwal try out masing-masing,” tambahnya.

Dalam ajang PON nanti, Cessa dan Marcello akan berlaga di kategori Novice dan Pre Amateur, mempelajari tiga jenis tarian utama: Slow Waltz, Tango, dan Quickstep.

“Kami berusaha membangun chemistry yang kuat, memperdalam teknik Dancesport Standard Ballroom yang baik dan benar, sehingga bisa menampilkan yang terbaik di PON mendatang,” pungkasnya. (daq)



Pos terkait