NANGA BULIK, radarsampit.com – Berbagai upaya dilakukan untuk mencegah penyebaran penyakit menular di Kabupaten Lamandau, Kalimantan Tengah (Kalteng), salah satunya adalah penyakit yang disebabkan oleh gigitan nyamuk.
Seperti yang dilakukan Dinas Kesehatan Kabupaten Lamandau melalui Bidang P2P bersama Puskesmas Kawa, Jumat (07/07) kemarin. Petugas melakukan pengambilan sampel jentik nyamuk malaria dan demam berdarah dengue atau DBD di Desa Penopa Kecamatan Lamandau.
Pengambilan sampel jentik nyamuk malaria dan DBD tersebut dilakukan dalam rangka identifikasi pemetaan jentik nyamuk di tempat perindukan wadah alami seperti rawa – rawa untuk mengetahui daerah Reseptifitas Malaria di wilayah kerja Puskesmas di Kabupaten Lamandau.
“Tim telah melakukan pengambilan sampel jentik tersebut di rawa , genangan air dan penampungan -penampungan air masyarakat . Semoga hasilnya negatif,” kata Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Lamandau, Rosmawati.
“Mengingat Kabupaten Lamandau sudah dikategorikan Eliminasi Malaria di tahun 2018, maka pengambilan sampel jentik nyamuk ini akan terus dilakukan secara berkala dan berkesinambungan yang melibatkan Puskesmas setempat,” timpalnya. (mex/fm)