Gudang Penyimpanan Berkas Pemilu Terbakar

Gudang Penyimpanan Berkas Pemilu Terbakar
KEBAKARAN: Petugas dibantu warga berjibaku memadamkan api yang membakar sebuah gudang di Desa Tumbang Kalang, Kecamatan Antang Kalang, Kotim, Rabu (19/1) siang. IST/RADAR SAMPIT

SAMPIT – Peristiwa kebakaran kembali terjadi. Kali ini, sebuah gudang tempat penyimpan berkas Pemilu 2015 di Desa Tumbang Kalang, Kecamatan Antang Kalang, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) ludes dilalap si jago merah, Rabu (19/1) siang.

Informasi yang dihimpun, gudang yang awalnya sebuah warung milik Lili (47), seorang ASN Kecamatan Antang Kalang itu sudah lama tak digunakan.

”Warung yang terbakar selama ini dijadikan gudang penyimpanan. Seluruh isi di dalam seperti berkas Pemilu 2015 ikut terbakar,” kata Kapolsek Antang Kalang Iptu M Affandi dihubungi Radar Sampit.

Kapolsek menjelaskan, peristiwa bermula saat seorang warga melihat kepulan asap keluar dari dalam gudang. Saat itu, pemilik sedang tidak ada di tempat, beradai di kantor kecamatan.

Warga yang panik kemudian mendatangi Lili dan memberitahukan kalau tempatnya terbakar. Mendengar hal tersebut, Lili pun bergegas pulang.

”Saat di TKP, pemilik melihat tempanya sudah terbakar. Sedangkan warga lainnya berusaha membantu memadamkan api dengan menggunakan alat seadanya,” jelas Kapolsek.

Kapolsek menegaskan, tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut. Namun, pemilik bangunan mengalami kerugian materiil mencapai Rp 20 juta.

Baca Juga :  Kakek Cabul di Kalteng Diganjar Vonis 7 Tahun

”Pada saat kejadian, petugas kami dibantu warga bergerak cepat melalukan pemadaman sehingga api tidak sempat menjalar ke bangunan di sampingnya. Kami masih menyelidiki kebakaran ini, dugaan sementara akibat arus pendek listrik,” tukasnya. (sir/fm)

 



Pos terkait