Kalteng Putra Tentukan Nasib Hari Ini

Hadapi Laga Puncak Liga 2 Melawan Sulut United

Laskar Isen Mulang,Kalteng Putra Hadapi Sulut United
Pemain Kalteng Putra terus berusaha bermain dan bertekad untuk menang menghadapi Sulut United di Stadion Batakan, Balikpapan, Rabu (1/12).

BALIKPAPAN- Laga penentuan untuk bisa lolos dan mencapai target di delapan besar dihadapi Kalteng Putra di Stadion Batakan, Balikpapan. Menghadapi tim kuat Sulut United, Rabu (1/12) pukul 17.18 WIB. Laskar Isen Mulang bakal bermain habis-habisan untuk mengamankan tiket ke babak selanjutnya.

Jika menang maka lolos ke delapan besar.Jika kalah, anak asuh Eko Tamamie dipastikan bertahan di Liga 2 untuk kompetisi musim 2022 mendatang. Namun Tamsil Sanjaya dan kawan-kawan yakin lolos ke babak delapan besar dan bisa meraih poin tiga dalam laga tersebut.

“Kami sudah 100 persen siap untuk lagan anti. Kita akan bermain santai dan enjoy untuk bisa meraih tiga poin. Tidak ada kata lagi selain membalas kekalahan terdahulu. Saya yakin hal itu bisa dilakukan para pemain. Ini anggap pertandingan yang sangat krusial,” ujar Eko Tamamie saat dihubungi Radar Sampit melalui seluler, Selasa (30/11).

Eko menyampaikan, berbagai evaluasi dan kelemahan sudah diperbaiki dan akan dibuktikan dalam pertandingan sebenarnya. Ia pun telah mengtkruksiakan para pemain untuk main habis-habisan dan mengantisipasi para pemain Sulut United, salah satunya Patrich Wanggai.

Baca Juga :  Susun Kekuatan Menembus Liga Satu, Kalteng Putra Berburu Pemain Top

“Pokoknya di laga terakhir putaran kedua kita 100 persen sangat siap, meskipun beberapa pemain belum bisa main. Kita antipasti para pemain lawan, seperti Wanggai. Ini laga terakhir untuk kita, kita juga memanfaatkan beban berat tim lawan yang berjuang lolos dari zona degradasi,” tegasnya.

Eko  juga mengatakan, akan berjuang agar anak buahnya bermain optimal dan membalas kekalahan. Yakni dengan memperlihatkan ciri khas permainan Kalteng Putra, yang pantang menyerah dan bermain menyerang. Meskipun diakuinya, tim lawan memiliki pemain-pemain yang sangat berpengalaman dan persiapan mereka cukup matang.

“Pokoknya kita antipasti hal-hal yang tidak perlu dan membahayakan. Fokus dan bermain memang menjadi komitmen kami.Jangan ceroboh bermain dan saya minta doanya untuk Kalteng Putra menang,” ujarnya.

Eko melanjutkan, berbagai kendala sudah mulai teratasi, seperti pada pertandingan sebelumnya yakni lambatnya transisi. Atas hal itu diharapkan tidak terulang kembali.”Konkretnya  kami optimis menang.Pokoknya main tanpa beban dan semoga kemenangan bisa didapat. Semoga lolos delapan besar.” Tekannya.



Pos terkait