Potensi Timnas U-23 Menuju Olimpiade 2024

Berpeluang Bertemu Israel

sportainment
SELEBRASI : Beberapa pemain Timnas sepak bola U-23 Indonesia saat merayakan salah satu gol mereka di fase grup Piala Asia 2024.

Keberhasilan timnas Indonesia U-23 lolos ke perempat final Piala Asia U-23 menjadi satu catatan sejarah manis, sebab dalam debutnya itu Tim Garuda Muda berhasil menembus fase grup sekaligus menjaga asa mengukir prestasi lebih tinggi.

Terlebih, Piala Asia U-23 2024 juga menawarkan hadiah lain, yakni tiket ke Olimpiade Paris bagi tiga tim teratas, serta satu tiket lagi yang akan diperebutkan dengan wakil Afrika pada playoff Mei mendatang.

Bacaan Lainnya

Dengan demikian, secara matematis, timnas Indonesia yang menang dramatis saat bertemu Korea Selatan (Korsel) di 16 besar pada Kamis (25/4/2024) atau Jumat (26/4/2024) dini hari WIB, masih berpeluang mengukir sejarah lebih jauh yakni tampil di Olimpiade Paris. Jika itu terwujud, maka itu akan menjadi kali kedua timnas Indonesia tampil di Olimpiade setelah sebelumnya pernah berpartisipasi di Olimpiade Melbourne 1956.

Empat Jalan menuju Olimpiade

Dalam imajinasi paling liar, jalan terindah untuk menuju Olimpiade Paris jelas adalah mengalahkan Korsel di perempat final, menyingkirkan pemenang pertandingan Uzbekistan melawan Arab Saudi di semifinal, dan mengalahkan siapapun lawan yang dihadapi di partai puncak.

Baca Juga :  Ujian Berat di Laga Pembuka Piala Asia U-23

Jalan lain yang juga indah adalah mengalahkan Korsel, memenangi pertandingan semifinal dan kemudian takluk pada pertandingan final. Lagi-lagi, langkah ini tetap indah karena timnas Indonesia berhasil tampil di final.

Skenario berikutnya adalah Indonesia mengalahkan Korsel, kalah di semifinal, kemudian memenangi pertandingan perebutan peringkat ketiga. Jika hal itu terwujud, Indonesia akan tetap berhak berangkat ke Olimpiade Paris mendampingi dua finalis.

Sedangkan skenario terakhir adalah Indonesia mengalahkan Korsel, kalah di semifinal, kalah pada pertandingan perebutan peringkat ketiga. Dengan berstatus sebagai tim semifinalis yang kalah maka Indonesia akan memainkan pertandingan playoff antar konfederasi melawan wakil Afrika, Guinea, pada 9 Mei mendatang di Jepang.

Lolos ke Olimpiade, Israel menunggu?

Sejauh ini, sudah dipastikan 12 tim yang lolos ke putaran final Olimpiade dari lima konfederasi. Mereka adalah Prancis (tuan rumah), Amerika Serikat dan Republik Dominika (Amerika Utara, Tengah dan Karibia), Spanyol, Israel, dan Ukraina (Eropa), Maroko, Mesir, dan Mali (Afrika), Selandia Baru (Oseania), Paraguay dan Argentina (Amerika Selatan).



Pos terkait