Ada Apa, Rutan di Kapuas Mendadak Digeledah

Rutan Kuala Kapuas
Penggeledahan ruang tahanan di rutan Kapuas, yang juga sekaligus digelar tes urine, Minggu (5/12).(istimewa)

KUALA KAPUAS – Divisi Pemasyarakatan (Divisi Pas) Kantor Wilayah (Kanwil) Perwakilan Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng), mendadak mendatangi rumah tahanan (Rutan) kelas IIB Kuala Kapuas, di Jalan Cilik Riwut Kabupaten Kapuas.

Mereka pun langsung menggelar tes urine narkoba kepada warga binaan Pemasyarakatan (WBP) dan dilanjutkan dengan razia pada beberapa blok hunian tahanan.

Tampak terlihat satu persatu warga binaan  dengan pengawasan ketat sebelum diperiksa masuk ke dalam kamar mandi untuk diambil urine. Selain itu, tempat tidur mereka pun digeledah.

Kepala rutan Kelas IIB Kuala Kapuas Tony Aji Priyanto mengatakan, kegiatan  tersebut berjalan dengan tertib dan aman. Semua hasil tes urine menunjukkan hasil negatif narkoba dan hasil dari razia ditemukan beberapa barang terlarang yang kemudian langsung diamankan oleh petugas”, ujarnya, Minggu (5/12) kemarin.

Dikatakannya pula, adanya kegiatan tersebut, pihaknya bisa melakukan pembenahan atas kekurangan dalam rutan kelas IIB Kuala Kapuas. Seperti, masih ada beberapa barang terlarang ada ditemukan di dalam blok.

“Dari Test urine tidak ada WBP yang ditemukan menggunakan narkoba, jadi itu akan kita pertahankan jangan sampai ada narkoba masuk kedalam rutan apalagi blok tahanan. Sedangkan untuk beberapa barang terlarang lainnya yang masuk seperti sendok, garpu, kabel dan beberapa barang lainnya akan kita memperketat lagi, sehingga tidak ada lagi,”pungkas Tony.

Baca Juga :  Dewan Sayangkan Penundaan Pilkades

Sementara itu,  untuk warga binaan yang ketahuan menyimpan barang terlarang ke dalam blok, dilakukan pemeriksaan untuk mencari tahu siapa pemasok barang tersebut, dan diberikan sanksi tegas.(der/gus)



Pos terkait