3M Plus Dinilai Ampuh Cegah Demam Berdarah Dengue

demam berdarah
Lurah Sidorejo Ramadana Sahida saat pemeriksaan jentik di wilayahnga, belum lama ini. (ISTIMEWA/RADAR PANGKALAN BUN)

PULANG PISAU, radarsampit.com – Kepala Dinas Kesehatan Pulang Pisau Pande Putu Gina mengajak masyarakat untuk melakukan pencegahan serangan penyakit demam berdarah dengue (DBD) dengan melakukan gerakan 3M plus di lingkungan rumah.

Gerakan itu dengan menguras bak penampungan air, menutup tempat penampungan air, dan mengubur barang-barang bekas yang berpotensi sebagai tempat nyamuk bersarang dan bertelur. Kemudian, memakai kelambu saat tidur.

Bacaan Lainnya

”Kalau fogging bukan cara efektif. Fogging hanya membunuh nyamuk dewasa dan tidak dengan telurnya. Jadi, kami yakin masyarakat dapat terhindar dari DBD apabila melakukan 3M plus,” ujarnya, Selasa (23/4/2024).

Pande mengatakan, pihaknya rutin mengimbau masyarakat terkait gerakan 3M plus. Peran masyarakat sangat diperlukan dalam memberantas nyamuk penyebab DBD sampai ke telurnya.

Dia menjelaskan, fogging yang dilakukan selama ini bukan upaya mencegah DBD secara maksimal. ”Dengan fogging tetap bisa DBD, karena fogging tidak membunuh jentik. Fogging hanya membunuh nyamuk dewasa,” ujarnya.

Baca Juga :  Selvia Ramadhani Wakili Kalteng dalam Forum Anak Nasional

Fogging yang selama ini dilakukan pun adalah fogging fokus dengan jarak 200 meter dari rumah penderita. ”Jadi, intinya untuk mencegah DBD yang harus dilakukan adalah PSN (pemberantasan sarang nyamuk) dengan 3M plus,” jelasnya. (rm-106/ign)



Pos terkait