Kejahatan Meresahkan di PPM Sampit, Ini Langkah Antisipasi Pemkab Kotim

PPM
TINGKATKAN PENGAMANAN: Pemkab Kotim akan membahas peningkatan pengamanan di PPM Sampit bersama sejumlah pedagang. (DOK/RADAR SAMPIT)

SAMPIT – Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disperdagin) Kotim akan membahas pengamanan di Pasar Pusat Perbelanjaan Mentaya (PPM) Sampit bersama pedagang yang berjualan di lokasi tersebut. Hal tersebut untuk mengantisipasi aksi kejahatan, seperti pencurian yang meresahkan pedagang.

”Untuk pengamanan di PPM, mau kami bahas dulu dengan pedagang, biar sama-sama bisa menjaga,” kata Plt Kepala Disperdagin Kotim Zulhaidir, kemarin.

Bacaan Lainnya

Pembahasan bersama pedagang dinilai perlu dilakukan dalam upaya peningkatan keamanan di kawasan pasar. ”Keamanan akan ditingkatkan. Tapi, kalau kami saja yang meningkatkan dan pedagangnya tidak mendukung, ya bisa jebol juga,” ucapnya.

Dia berharap para pedagang juga mendukung pemerintah dalam upaya peningkatan keamanan di pusat perbelanjaan yang berlokasi di tepi Sungai Mentaya itu.

Sementara itu, dengan jumlah personel keamanan sebanyak 10 orang, selama ini pihaknya telah berupaya maksimal melakukan pengamanan di kawasan PPM. Hal itu demi kenyamanan para pedagang dan pembeli saat melakukan transaksi di pasar.

Baca Juga :  Waspadai Aksi Kriminal di Bulan Ramadan

”PPM dijaga 24 jam. Dibagi tiga shift waktunya,” tandasnya.

Zulhaidir menambahkan, pihaknya terus berupaya meningkatkan keamanan agar kejadian pencurian di toko iPhone Reactor di PPM yang menyebabkan kerugian hingga puluhan juta tidak terulang kembali. (yn/ign)



Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *