Misi Memperebutkan Tahta

AC Milan vs Sampdoria

Sampdoria,AC Milan

Duel di Stadion San Siro kali ini bisa menjadi panggung selanjutnya bagi Olivier Giroud yang sedang on fire. Liga Italia 2021/2022 giornata 25 ini akan tayang melalui siaran langsung RCTI dan live streaming RCTI+ mulai pukul 18.30 WIB pada Minggu (13/2/2022).

AC Milan saat ini terus berpacu dengan Inter dalam perebutan posisi puncak klasemen Liga Italia 2021/2022. Sempat memimpin kompetisi usai menang 1-2 atas Nerazzurri dalam Derby della Madonnina sepekan lalu, I Rossoneri kini kembali ke posisi runner-up.

Tim asuhan Stefano Pioli sekarang mengemas 52 poin dan hanya tertinggal 1 angka saja dengan Inter. Namun, jarak bisa saja semakin melebar lantaran AC Milan diagendakan bermain lebih awal. Oleh karenanya, kemenangan jadi hal mutlak bagi Rossoneri.

Olivier Giroud tengah subur. Penyerang asal Perancis itu selalu menciptakan brace alias 2 gol secara berturut-turut dalam 2 penampilan terakhir bersama Milan. Bomber bernomor punggung 9 itu merupakan pencetak 2 gol dalam kemenangan 1-2 yang dipetik atas Inter pada Derby della Madonnina di Liga Italia lalu.

Baca Juga :  Hilang Fokus Menit Akhir, Kalteng Putra Gagal Bawa Poin

Selanjutnya, Giroud kembali beraksi dengan skor yang sama saat I Rossoneri menghajar Lazio 4 gol tanpa balas di pentas Coppa Italia. Melihat performa gemilang Giroud, duel mendatang akan membuat barisan belakang Il Samp kesulitan menjaga sang eks penyerang Chelsea. Dari total 10 gol yang telah dilesakkan musim ini, Giroud selalu melakukannya di Stadion San Siro: 7 di Serie A dan 3 di Coppa Italia.

Sementara itu, Sampdoria memang sedang menghuni papan bawah dengan menempati urutan 16 alias 2 strip di atas zona merah. Untuk barisan penyerang, Il Samp mempunyai Francesco Caputo dan Manolo Gabbiadini yang sama-sama mengemas 6 gol di pentas Liga Italia 2021/2022. Belum lagi Antonio Candreva yang sudah melesakkan 7 gol di ajang yang sama.

Kendati sempat gagal menang dalam 6 pertandingan, pasukan arahan Marco Giampaolo datang dengan situasi cukup kondusif. Fabio Quagliarella dan kawan-kawan baru saja menghajar Sassuolo 4-0 pada game week 24 lalu. Artinya, Sampdoria bisa membahayakan misi AC Milan. (int/tir)



Pos terkait