3 Cara Tepat dan Benar Memilih Sampo Anti Ketombe

ketombe
Ilustrasi (Freepik.com)

Radarsampit.com – Memiliki ketombe pada kulit rambut dapat menimbulkan rasa gatal dan membuat kulit kepala menjadi bersisik.
Ketombe yang ada di kulit kepala  dapat membuat seseorang yang terkena ketombe menjadi tidak percaya diri karena dapat mengganggu penampilan.

Selain itu, ada beberapa penyebab seseorang terkena ketombe seperti jamur, kulit kepala yang kering, jarang keramas, dan dermatitis kontak.

Untuk mengurangi ketombe yang ada di kulit kepala, kamu dapat menggunakan sampo antiketombe.

Berikut ini merupakan empat cara memilih sampo yang tepat dan benar agar ketombe cepat hilang yang dilansir dari hellosehat dan alodokter pada Kamis (25/4/2024).

1. Pilih sampo yang dapat mengatasi jamur

Cara pertama untuk memilih sampo antiketombe yaitu dengan memilih sampo yang dapat mengatasi jamur.

Kamu dapat memilih sampo antiketombe dengan kandungan zat antijamur seperti pyrithione zinc, dimetikon, natrium xylenesulfonate, dan zinc karbonat.

Zat-zat tersebut dapat mengatasi masalah jamur yang ada di kulit kepala yang bisa menyebabkan ketombe.

2. Gunakan pelembab khusus

Baca Juga :  Penghasilannya Kecil, Buruh Tani Nekat Jalani Bisnis Haram

Kamu dapat menggunakan pelembab khusus untuk kulit kelapa yang bisa sebagai conditioner.

Untuk itu, kamu harus memilih sampo antiketombe yang memiliki kandungan argan creme dan ekstrak madu yang membuat rambut menjadi lembut dan lembab.

3. Bisa menggunakan sampo antiketombe yang organik

Selanjutnya kamu bisa menggunakan sampo antiketombe yang organik yang bisa menjadi solusi untuk kamu tidak suka menggunakan bahan kimia buatan untuk rambutnya.

Sampo organik menggunakan bahan minyak dan ekstrak yang dapat mengatasi ketombe dan membersihkan ketombe serta dapat melembabkan kulit kepala.

Nah itu dia informasi mengenai tiga cara memilih sampo antiketombe yang tepat dan benar yang dapat kamu coba di rumah. (jp)



Pos terkait