Hantam Plangson, Agya Kuning Terbalik di Jalanan 

kecelakaan
RUSAK: Kondisi mobil Agya yang terbalik di Jalan Pasanah, Kelurahan Madurejo, Kecamatan Arut Selatan, Kabupaten Kotawaringin Barat, Senin (25/9/2023) (ISTIMEWA/RADAR PANGKALAN BUN)

PANGKALAN BUN, radarsampit.com – Warga di Jalan Pasanah, Kelurahan Madurejo, Kecamatan Arut Selatan, Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar), berhamburan keluar ketika mendengar benturan keras dari arah jalan raya. Ternyata ada Toyota Agya KH 1691 GM yang dikemudikan oleh Solikin terbalik usai menabrak plangson jalan, Senin (25/9/2023).

Mobil diketahui melaju dari arah Bundaran Gentong menuju arah Bundaran Pancasila, sesampainya di tikungan depan cafe Kopi Petik, mobil oleng dan tidak terkendali hingga menabrak plangson.

Bacaan Lainnya

Informasi dari saksi-saksi, kecelakaan tersebut terjadi lantaran Solikin yang saat itu sedang menyetir, berupaya menegur keponakannya yang duduk di bangku belakang yang bermaksud membuang sampah plastik bungkus makanan ringan melalui jendela mobil. Saat menoleh kebelakang ke arah ponakannya, pengemudi kehilangan konsentrasi lantaran mobil sedang dalam kecepatan tinggi. Dia kehilangan kendali sehingga mobil oleng dan menabrak patahan plangson yang ada didepannya.

“Saat saya menanyai sopirnya, katanya ia bermaksud melarang ponakannya buang sampah lewat jendela mobil, dan baru saja menoleh ke belakang tiba-tiba menabrak plangson,” ujar Ikin yang sempat mengobrol dengan korban.

Baca Juga :  Janda Cantik di Kotawaringin Lama Ditangkap Polisi Karena Jualan Narkoba

Ketika mobil menabrak plangson dan terbalik, satu unit kendaraan roda 2 yang ada di belakang mobil tidak mampu menghindar lantaran jarak sudah terlalu dekat dan menabrak mobil yang terbalik sehingga terjatuh.

Akibat kecelakaan tersebut mobil mengalami kerusakan yang cukup parah pada bamper samping kanan, diketahui bahwa mobil Agya tersebut merupakan mobil milik rekan kerja dari Solikin.

Air bag mobil yang ada di ruang kemudi hingga keluar, hal itu menandakan betapa kuat benturan yang terjadi. “Tidak ada korban jiwa, hanya keponakannya yang masih kecil mengalami trauma dan luka ringan, begitu pula dengan pengendara motor,” pungkasnya.

Untuk diketahui kecelakaan tunggal tersebut sempat membuat arus lalulintas menjadi macet, lantaran mobil yang terbalik berada di tengah jalan, warga yang datang membantu mengeluarkan penumpang dan pengemudi mobil serta mengembalikan mobil pada posisi semula. (tyo/yit)



Pos terkait