Kejar Target, Sasaran Vaksinasi di Kotim Tinggal Segini

Target vaksinasi dosis pertama di Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) hampir tercapai
CEGAH COVID: Target vaksinasi dosis pertama di Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) hampir tercapai. (YUNI/RADAR SAMPIT)

SAMPIT – Target vaksinasi dosis pertama di Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) hampir tercapai. Saat ini, untuk menggapai target 70 persen, dibutuhkan 2.200 orang sasaran lagi.

”Sasaran vaksin kurang 2.200 orang lagi untuk terpenuhinya vaksinasi dosis pertama,” kata Kepala Dinas Kesehatan Kotim Umar Kaderi, Selasa (21/12).

Bacaan Lainnya
Pasang Iklan

Umar optimis target vaksinasi dosis pertama bisa tercapai bulan ini. Pihaknya tetap gencar melaksanakan vaksinasi di 21 fasilitas kesehatan pelayanan vaksinasi.

“Saat ini petugas kesehatan di puskesmas setiap hari melakukan vaksinasi. Dalam waktu dua hari ini,  akan tercapai 70 persen vaksinasi dosis pertama,” terangnya.

Sedangkan vaksinasi dosis kedua, tidak ada target dari pemerintah.  Pihaknya mengambil kebijakan untuk mengejar vaksinasi dosis pertama. Apabila vaksinasi dosis pertama tercapai maka pihaknya akan mengejar pelaksanaan vaksinasi dosis kedua.

“Kalau kita kejar vaksinasi dosis kedua, dosis pertama yang tidak tercapai, sedangkan indikator capaian pemerintah pusat terkait vaksinasi adalah capaian dosis pertama,” jelasnya.

Baca Juga :  ASN di Kotim Diminta Tak Cuti saat Nataru

Saat ini pemerintah tetap gencar melakukan vaksinasi untuk menghabiskan stok vaksin yang ada. Vaksin yang tersisa seluruhnya berjumlah 17.170 dosis, terdiri dari vaksin Sinovac 4.020 dosis dan vaksin AstraZeneca 13.150 dosis. Sedangkan di Puskesmas stok vaksin yang tersisa sekitar 5.000 dosis.

“Untuk percepatan vaksinasi kita sudah menyasar ke RT, baik yang di kota maupun yang di desa-desa. Mudah-mudahan sampai akhir Desember kita bisa mencapai 73 – 75 persen,” tandasnya. (yn/yit)



Pos terkait