Pemkab Kotim Siapkan 30 Tenda Pasar Ramadan  

pasar ramadan
DIPASANG : Sejumlah pegawai di Diskop UKM Perindag Kotim mengebut menyelesaikan pemasangan tenda untuk lapak pedagang Pasar Ramadan di Jalan S Parman, Taman Kota Sampit, Sabtu (9/3/2024). (Istimewa)

SAMPIT, radarsampit.com – Bulan Ramadan 1445 Hijriah segera tiba. Meskipun penetapan awal Ramadan masih menunggu sidang isbat, sejumlah umat Islam akan memulai puasa Ramadan pada 11 Maret, adapula  yang memulainya pada 12 Maret.

Menyambut bulan penuh kebaikan ini, Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) melalui Dinas Koperasi Usaha Kecil Menengah (UKM) Perindustrian dan Perdagangan (Perindang ) Kotim mulai mempersiapkan pemasangan tenda di Jalan Letnan Jenderal Siswondo Parman, Taman Kota Sampit. Titik lokasi Pasar Ramadan 1445 H tahun ini telah disepakati dalam hasil rapat Selasa (5/3/2024) lalu.

Bacaan Lainnya

“Lokasi Pasar Ramadan sudah ditetapkan di Jalan S Parman sama seperti tahun-tahun sebelumnya. Kemarin setelah salat Jumatan pemasangan tenda mulai dipasang, Sabtu ini dilanjutkan dan dikebut selesai semua dipasang malam ini juga,” kata Zulhaidir, Kepala Diskop UKM dan Perindag Kotim kepada Radar Sampit usai menggelar rapat di ruang kerjanya, Sabtu (9/3/2024).

Diskop menyiapkan 30 tenda berukuran 3 x3 meter yang dapat menampung 60 pedagang.

Baca Juga :  Alpin Laurence Dituding Tak Paham Putusan Hakim

“Kami siapkan 30 tenda, ada penambahan sedikit dibanding tahun lalu yang hanya 25 tenda. Karena jumlah pedagangnya ada penambahan sekitar 20-an, dari 40 pedagang menjadi 60 pedagang, tenda juga kita tambah supaya semua pedagang kebagian tempat,” ujarnya.

Puluhan pedagang juga sudah jauh-jauh hari mendaftar dan merupakan pedagang yang sudah bertahun-tahun berjualan di Pasar Ramadan.

“Pedagangnya itu-itu saja yang setiap Ramadan jualan. Ada dua kelompok pedagang yang sudah pasti berjualan dan ada tambahan 20-an pedagang. Pasar Ramadan juga akan dimeriahkan dengan beberapa sponsor,” ujarnya.

Sementara itu, tenda disiapkan gratis. Pedagang hanya  membayar biaya keamanan dan kebersihan.

“Tenda gratis, pedagang hanya membayar biaya keamanan, kebersihan dan lampu penerangan. Untuk tahun ini, Pasar Ramadan hanya dibuka selama 25 hari, karena kita melihat seminggu menjelang Lebaran penjualan juga sudah mulai sepi, sehingga disepakati jualannya hanya 25 hari, agar pedagang di Pasar Ramadan juga lebih leluasa mempersiapkan pernak pernik Lebaran bersama keluarga masing-masing,” ujarnya.



Pos terkait