Warga Pasang Spanduk Apresiasi Pengaspalan Jalan Lingkungan

pasang spanduk
PASANG SPANDUK: Warga Gang Damai RT 18 Kelurahan Madurejo, Kecamatan Arut Selatan, Kabupaten Kotawaringin Barat memasang spanduk untuk meluapkan kebahagiaan setelah jalan lingkungan mereka teraspal. (Istimewa)

PANGKALAN BUN, radarsampit.com – Warga Gang Damai RT 18 Kelurahan Madurejo, Kecamatan Arut Selatan, Kabupaten Kotawaringin Barat memasang spanduk untuk meluapkan kebahagiaan setelah jalan lingkungan mereka teraspal, Selasa (7/3).

Kepala Dinas PUPR Kobar Muhammad Hasyim Muallim mengatakan, dirinya tidak menyangka bahwa warga Gang Damai RT 18 Kelurahan Madurejo itu memasang spanduk ucapan terima kasih.

Menurutnya ia sempat berpikir bahwa itu merupakan spanduk protes, namun setelah dicek lapangan ternyata berisi ucapan terimakasih.

“Kami melaksanakan tugas sesuai perintah pimpinan, apa yang kami lakukan itu dalam rangka meningkatkan pelayanan kepada masyarakat,” kata Hasyim.

Ia juga menjelaskan, PUPR berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat, sehingga pihak berupaya untuk merespon cepat apa yang menjadi keluhan masyarakat.

“Begitu mendapatkan laporan, kami langsung kerjakan, Alhamdulillah kini jalan di pemukiman itu telah teraspal,” lanjutnya.

Hasyim juga menambahkan, untuk menanggapi keluhan masyarakat Dinas PUPR Kobar  telah membentuk Satgas. Tim ini yang akan langsung ke lapangan untuk meninjau langsung apa yang dilaporkan masyarakat untuk ditindaklanjuti.

Baca Juga :  Karhutla Keraya Belum Padam Hingga Hari Kelima  

“Dalam meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, kami menargetkan Kobar nol sumbatan dan nol lubang, sehingga tim Satgas ini yang akan menindak lanjuti setiap laporan masyarakat,” . (sam/sla)

 

 

 



Pos terkait