Begini Cara Kejari Palangka Raya Cegah Korupsi Pengadaan Barang dan Jasa Pemerintah

Mencegah terjadinya tindak pidana korupsi dalam pengadaan barang dan jasa pemerintah di lingkup Pemerintah Kota Palangka Raya tahun 2022
PENERANGAN HUKUM: Seksi Intelijen Kejari Palangka Raya melaksanakan talk show Penerangan Hukum di Pemkot Palangka Raya. (IST/RADAR SAMPIT)

PALANGKA RAYA – Mencegah terjadinya tindak pidana korupsi dalam pengadaan barang dan jasa pemerintah di lingkup Pemerintah Kota Palangka Raya tahun 2022, Seksi Intelijen Kejaksaan Negeri Palangka Raya melaksanakan talk show Penerangan Hukum. Kegiatan itu diikuti Kepala SOPD, PPK, dan PPTK.

Talk show dilaksanakan di Ruang Rapat Pemkot Palangka Raya, Jumat (11/3). Narasumber yang hadir, yakni Kepala Seksi Intelijen Kejari Palangka Raya Januar Hapriansyah dan ahli pengadaan barang/jasa pemerintah dari LKPP Jakarta, Samsul Ramli.

Bacaan Lainnya
Pasang Iklan

Januar mengatakan, kegiatan tersebut sesuai Instruksi Jaksa Agung tentang Pelaksanaan Peningkatan Tugas Penerangan dan Penyuluhan Hukum Program Pembinaan Masyarakat Taat Hukum (Binmatkum).

”Giat penerangan hukum ini dapat terus dilakukan secara berkesinambungan agar para pejabat pengadaan barang/jasa pemerintah tidak terlibat dalam praktik korupsi. Ini juga untuk mengingatkan, jangan sampai menyesal nantinya jika sudah terjerat hukum,” ujarnya.

Baca Juga :  Kejari Kotim Tagih Rp26,8 Miliar dari Perusahaan Penunggak BPJS Ketenagakerjaan

Januar menuturkan, langkah itu untuk meningkatkan efektivitas pencegahan korupsi di sektor pengadaan. Kejaksaan memberikan sumbang saran terhadap pencegahan korupsi, khususnya di sektor pengadaan barang/jasa.

”Ini agar semua sesuai aturan dan pembangunan lebih baik lagi sesuai apa yang diharapkan,” tegasnya.

Dia menekankan, langkah ini juga sebagai bentuk komitmen pemerintah daerah bersama kejaksaan untuk mempunyai misi yang sama dalam pelaksanaan pembangunan. Pembangunan yang berkualitas adalah pembangunan yang dilaksanakan tanpa penyelewengan. ”Konkretnya ini untuk Palangka Raya lebih baik,” tandasnya. (daq/ign)



Pos terkait