Belum Diketahui Penyebab Kematiannya, Kondisi Mayat di Barakan Sebabi Ternyata Seperti Ini

mayat perempuan di sebabi
MAYAT: Seorang wanita ditemukan tewas di barak Desa Sebabi, Kecamatan Telawang, Kabupaten Kotim, Minggu (8/2) malam

SAMPIT, radarsampit.com – Kepolisian Sektor (Polsek) Telawang langsung bergerak cepat melalukan penyelidikan terkait kematian Siti Nurhasanah (40), yang ditemukan meninggal dunia di dalam barak.

Saat dikonfirmasi, Kapolsek Telawang Ipda Fadullah Azmy membenarkan peristiwa yang terjadi di wilayah hukumnya itu. Menurutnya, saat ini pihaknya masih menunggu hasil visum korban.

Bacaan Lainnya

“Benar. Saat ini kami masih fokus melakukan penyelidikan terkait kematian korban,” kata Azmy melalui sambungan telepon.

Terkait apakah ditemukan tanda tanda kekerasan ditubuh korban, Azmy belum memberikan keterangan terkait hal tersebut.

“Kalau ada informasi lebih lanjut nanti pasti akan kami sampaikan. Saat ini saya dan anggota masih berada di lapangan. Untuk itu beri kami waktu dahulu sampai kasus ini terungkap,” pintanya.

Diketahui, wanita yang biasa disapa Siti itu ditemukan tewas di tempat tinggalnya Jalan Jenderal Sudirman, Desa Sebabi, Kecamatan Telawang, Kabupaten Kotim, Minggu (9/2) malam.

Baca Juga :  Potongan Tubuh Macih Dicari, Begini Perkembangan Penyelidikan Temuan Jenazah tanpa Kepala

Penemuan mayat itu pun kemudian dilaporkan kepada pihak petugas setempat. Saat dievakuasi, hampir seluruh wajah korban sudah dalam keadaan membiru. (sir)



Pos terkait