SAMPIT, radarsampit.com – Sejumlah warga Kota Sampit yang memanfaatkan kawasan Stadion 29 Nopember Sampait, untuk berolahraga dan rekreasi di Minggu pagi (7/7/2024), mendapati pemandangan tidak pantas. Sejumlah botol minuman beralkohol terlihat berserakan di sekitar fasilitas publik tersebut.
Berserakannya botol-botol minuman keras (miras) itu, diduga bekas adanya acara pada malam harinya, yang juga bertepatan dengan malam penyambutan Tahun Baru Muharram 1446 Hijriah.
Lokasi berserakannya botol-botol miras tersebut, ada yang tersebar di sekitar lapangan parkir, di tempat sampah depan pintu masuk tribun stadion. Bahkan di lokasi ini, tidak hanya botol yang berserakan. Melainkan juga beberapa kotak kardus kemasan botol miras bermerk juga nampak menumpuk.
Selain itu beberapa botol miras juga ditemukan di dekat tribun penonton, di dalam stadion, beserta sampah-sampah lainnya bekas kemasan makanan dan minuman. Beberapa warga yang berolah raga di kawasan itu pun, ada yang mengamati dan ada yang acuh dengan kondisi tersebut.
Menjelang siang hari, serakan botol-botol tersebut nampaknya sudah dibersihkan petugas, setelah diduga hal tersebut diketahui oleh pihak instansi penanggungjawab pengelola fasilitas publik yang juga aset daerah itu. (gus)