Komitmen Bupati Kotim Halikinnor auntuk Muluskan Jalan Hingga Pelosok

halikinnor
INTERAKSI: Bupati Kotim Halikinnor berinteraksi dengan warga desa saat melakukan kunjungan kerja di Kecamatan Antang Kalang, belum lama tadi.ISTIMEWA/RADAR SAMPIT

SAMPIT, radarsampit.com – Pembangunan dan peningkatan infrastruktur jalan menjadi komitmen dan perhatian Bupati Kotawaringin Timur (Kotim) Halikinnor.

Bupati berharap siapapun pemimpin Kotim nantinya dapat melanjutkan pembangunan dan peningkatan infrastruktur jalan hingga ke pelosok Kotim.

Bacaan Lainnya

“Mudah-mudahan kedepan siapa pun Bupati-nya, banyak membangun ke daerah utara Kotim, karena di kota sudah hampir selesai,” kata Halikinnor disela-sela kunjungan kerja ke sejumlah desa di Kecamatan Antang Kalang, belum lama tadi.

Halikinnor berharap bisa terus meningkatkan pembangunan infrastruktur, sehingga keterisolasian di pelosok bisa terbuka, desa-desa bisa mendapatkan akses jalan yang layak.

“Harapan saya kedepan minimal jalan desa sudah diaspal, karena kalau tidak diaspal saat hujan jalan becek dan kalau panas berdebu, ini kan tidak nyaman sekali,” tuturnya.

Halikinnor menambahkan, untuk desa yang belum tembus jalan akan dianggarkan dalam APBD tahun mendatang, agar semua desa bisa diakses jalan darat.

Baca Juga :  Bersinergi Mencegah Karhutla, Musirawas Group Gelar Apel Kesiapsiagaan

Sebab menurutnya, jaringan listrik bisa masuk ke desa-desa jika didukung infrastruktur jalan yang layak.

“Mudahan dalam waktu yang tidak terlalu lama, atau tahun depan kami programkan semua, fokus untuk membangun infrastruktur jalan,” janjinya.

Meski pun dengan anggaran daerah yang terbatas, Halikinnor menekankan infrastruktur jalan tetap menjadi perhatian dengan alokasi disesuaikan kemampuan daerah saat ini.

Peningkatan jalan hingga pelosok tidak lain sebagai upaya pemerataan dan membuka keterisolasian.

Diketahui, saat melakukan kunjungan kerja ke Kecamatan Antang Kalang, Halikinnor sempat meninjau sejumlah ruas jalan yang sedang diperbaiki. Salah satunya jalan Simpang Kalang yakni dari jalan poros menuju Desa Tumbang Kalang.

“Saya cek jalan poros sampai ke Tumbang Kalang, saya cek sudah beraspal jalan induk atau jalan porosnya, hanya ada beberapa titik saja yang belum, mungkin peningkatan masih di lapis oleh pihak kontraktor. Kami berdoa mudahan semua nanti sampai ke ujung tidak ada lagi jalan poros yang tidak mulus atau tidak beraspal,” tuturnya.



Pos terkait