Peringati HPSN 2024, PT GSIP-AMR Bina Pengelolaan Sampah Sejak Dini

bak sampah
Memperingati Hari Peduli Sampah Nasional (HPNS) 2024 pada 21 Februari, PT Gunung Sejahtera Ibu Pertiwi - PT Agro Menara Rachmat (PT GSIP-AMR) menyerahkan bak sampah ke sekolah imbas Adiwiyata, diantaranya SDN 1 Pangkalan Dewa dan SDN 2 Lada Mandala Jaya.

Kepala Sekolah SDN 1 Pangkalan Dewa, Hary Listyani menuturkan pihaknya bekerjasama dengan PT GSIP-AMR dalam membina siswa-siswi mengenai literasi dan edukasi pengelolaan sampah di sekolah.

Harapannya, siswa-siswi dapat meningkatkan kesadaraan diri, juga membawa kebiasaan ini kepada lingkungan keluarga dan masyarakat sekitar rumahnya. Selain memilah sampah, SDN 1 Pangkalan Dewa juga mendorong pemanfaatan sampah daur ulang.

Bacaan Lainnya

Senada dengan hal tersebut, Kepala Sekolah SDN 2 Lada Mandala Jaya, Asmuni mengungkapkan pembinaan ini dilakukan sebagai upaya pelestarian lingkungan agar lebih bersih dan memberikan dampak positif kepada anak-anak didiknya. (*)



Baca Juga :  AWAS!!! UU Ini Dinilai Bikin Ancaman Eksploitasi dan Kriminalisasi Kian Tinggi

Pos terkait