Sertijab Kadiskominfo Kotim Diwarnai Isak Tangis

sertijab kominfo
SERTIJAB: Serah terima jabatan Kepala Diskominfo Kotim dari Multazam kepada Marjuki di ruang Sampit Creative Hub, Rabu (1/2). (YUNI/RADAR SAMPIT)

SAMPIT, radarsampit.com – Pasca pelantikan oleh Bupati Kotawaringin Timur (Kotim) Halikinnor, sejumlah pejabat eselon II dan pejabat administrator melakukan serah terima jabatan (sertijab) di unit kerja masing-masing, Rabu (1/2). Sertijab dilaksanakan sesuai jadwal yang diperintahkan bupati, yakni 1 Maret.

Pejabat yang melaksanakan sertijab antara lain Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kotim dari Multazam kepada Marjuki. Sertijab di ruang Sampit Creative Hub Diskominfo Kotim dihadiri oleh Asisten III Setda Kotim Muhammad Saleh.

Bacaan Lainnya

“Mari kita sama-sama mendukung Pak Marzuki, mudah-mudahan dengan kepemimpinannya, Kominfo Kotim juga bisa lebih baik lagi, lebih maju lagi,” ujar Saleh.

Dirinya juga mengucapkan terima kasih kepada pejabat lama, Multazam, yang telah mendedikasikan diri selama lima tahun di Dinas Kominfo Kotim.

“Terima kasih kepada Pak Multazam sudah lebih dari lima tahun di diskominfo, atas pembangunan yang dilakukan di bidang komunikasi,” ucapnya.

Baca Juga :  Ratusan Pelajar SD Dibawa Nobar Film G 30 S PKI

Sertijab di Dinas Kominfo Kotim dibalut suasana haru. Tidak hanya Multazam,  Sekretaris Diskominfo Jumbri, serta beberapa pegawai diskominfo juga pindah tugas ke dinas yang lain. Isak tangis bahkan mewarnai suasana pagi menjelang siang hari itu, saat kepala dinas yang lama berpamitan dan menyalami satu per satu pegawai diskominfo.

“Lima tahun enam bulan saya bertugas di dinas ini. Bukan hanya kedinasan tapi ikatan emosional yang cukup kuat saya rasakan. Tapi semua sudah diatur oleh Allah SWT, dimana ada pertemuan pasti ada perpisahan. Saya berharap silaturahmi tetap terjaga,” kata Multazam yang telah dilantik sebagai Kepala Badan Penanggulangan dan Bencana Daerah (BPBD) Kotim.

Pada kesempatan itu Multazam berpesan kepada para pegawai diskominfo bahwa integrasi kolaborasi berkelanjutan adalah tag line yang ditetapkan pada dinas tersebut. Dirinya berharap nilai kedinasan dan moral yang ditanamkan selama ini tidak layu.

Sementara itu, Kepala Diskominfo Kotim Marjuki mengatakan, akan terus berkoordinasi dengan Multazam tentang teknologi.



Pos terkait