Seruduk Mobil, Dua Pelajar SMP di Parenggean Langsung Tewas

kecelakaan
LAKA LANTAS: Mobil dan motor yang rusak berat setelah terlibat kecelakaan di ruas Jalan Kecamatan Parenggean, Kotim, Jumat (24/11/2023). (ISTIMEWA/RADAR SAMPIT)

SAMPIT, radarsampit.com – Kecelakaan maut terjadi di Jalan SP 1, Kecamatan Parenggean, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), Jumat (24/11/2023) petang. Dua pelajar SMP, M dan R, langsung tewas di lokasi kejadian setelah menghantam mobil yang melaju kencang.

Belum ada informasi terkait kronologi kecelakaan tersebut. Kepala Unit Penegakan Hukum Satlantas Polres Kotim Ipda Alfien Hadi Usadha mengatakan, pihaknya masih menangani kasus itu. Termasuk mengevakuasi korban laka lantas. ”Saat ini anggota sudah di lokasi. Kami telah meminta keterangan saksi di lokasi,” kata Alfien.

Bacaan Lainnya

Alfien menuturkan, mobil dan motor yang terlibat kecelakaan tersebut sama-sama rusak berat. ”Tabrak depan dengan depan. Nanti, apabila ada informasi lebih lanjut akan disampaikan,” katanya.

Terpisah, Camat Parenggean Siyono membenarkan insiden yang terjadi di wilayahnya itu. ”Benar. Kasusnya sudah ditangani pihak Kepolisian,” kata Siyono. (sir/ign)



Baca Juga :  Alasan Susah Dapat Kerja, Remaja Lulusan SMA Pilih Jadi Kurir Sabu

Pos terkait