SAMPIT – RadarSampit.com-Warga Desa Penyang, Kecamatan Telawang, Kabupaten Kotim, dihebohkan dengan seorang pria yang mendadak meninggal dunia, Sabtu (21/1) lalu.Menurut informasi yang dihimpun, pria berinisial Y (35) itu diketahui warga Desa Sebabi, Kecamatan Batu Ampar, Kabupaten Seruyan.
Awalnya, Y datang menggunakan sepeda motor dan berhenti di sebuah warung. Ia kemudian masuk ke warung dengan sempoyongan.Tak lama, pria tersebut melepas baju hingga terbaring di lantai warung. Dan tiba-tiba saja Y kejang-kejang, hingga kemudian meninggal dunia.
”Melihat kejadian itu, warga pun melaporkan kejadian itu ke kepolisian setempat,” ucap Kapolsek Telawang Ipda Rahmat Efendi, Minggu (22/1).
Menurutnya, tidak ada tanda kekerasan di tubuh pria naas itu. Hanya saja, di bagian telapak tangan kanan dan kiri serta punggung membiru.
”Menurut keterangan medis, bahwa ciri-ciri tersebut dampak serangan jantung,” jelas Rahmat.
Saat ini,lanjutnya, jenazah saat ini sudah diserahkan kepada pihak keluarga. Dan dari pengakuan keluarganya, korban ada memiliki riwayat penyakit jantung.
”Intinya korban (Y-red) ini murni meninggal dunia karena riwayat penyakit yang dialaminya,”tandas Rahmat. (sir/gus)