Tanding Voli Persahabatan, Satpol PP Kotim Tantang Anggota Kipan A Yonif 631 Antang 

voli satpol pp
PERTANDINGAN : Anggota Satpol PP Kotim bertanding voli bersama anggota TNI di Lapangan Voli Kompi Senapan A Yonif 631 Antang Jalan Tjilik Riwut, Jumat (13/12). HENY/RADARSAMPIT

SAMPIT, radarsampit.com – Puluhan Anggota Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) mengajak Anggota Kompi Senapan (Kipan) A Yonif 631 Antang untuk bertanding voli persahabatan.

“Kami mengajak bertanding voli bukan untuk mencari menang kalahnya. Tapi, jadi ajang berlatih mengukur kemampuan anggota Satpol PP Kotim,” kata Widya Yulianti Plt Kasatpol PP Kotim usai ikut bertanding voli di lapangan voli Kompi Senapan A Yonif 631 Antang Jalan Tjilik Riwut, Jumat (13/12).

Bacaan Lainnya

Sekitar 40an anggota Satpol PP Kotim ikut bertanding bersama puluhan tentara yang bertugas di Kompi Senapan A Yonif 631 Antang.

“Anggota kami memang jarang berlatih voli, maka dari itu kami mengajak bertanding bersama anggota Kompi. Ini juga bagian dari persiapan kami untuk ikut serta dalam pertandingan voli dalam rangka HUT Kotim ke-72 tahun tahun depan,” katanya.

Baca Juga :  Perampok Rumah IRT di Sampit Ditangkap

voli satpol pp

Komandan Kompi Senapan A Yonif 631 Antang Lettu Inf Dwian Alit Utama menyambut senang ajakan Satpol PP Kotim yang mengajak bertanding voli.

“Olahraga voli ini tidak hanya hari ini saja, kedepannya kita akan menjadikan olahraga voli kegiatan rutin untuk menjalin keakraban satu sama lain,” kata Danki yang baru bertugas di Kompi Senapan A Yonif 631 Antang pada November lalu.

Kedepannya Dwian berharap, tidak hanya Satpol PP Kotim tetapi juga instansi lain juga bisa menjalin komunikasi yang baik melalui ajang pertandingan olahraga voli.

“Harapan saya, pertemuan ini bukan yang terakhir, tetapi kita bisa komunikasi lebih lanjut, tidak hanya Satpol PP Kotim tapi juga instansi dan dinas lain juga bisa menjalin silaturahmi melalui pertandingan voli ataupun sepak bola dan olahraga lainnya,” ujarnya.

voli satpol pp

Tidak hanya olahraga voli dan sepak bola, anggota Kompi juga rutin berlatih bela diri, berlatih menembak, berlatih snapling, rapling dan berlatih lari setiap hari.

“Olahraga lari menjadi olahraga yang rutin dilakukan setiap hari. Senin dan Jumat lari 3 km, Selasa dan Rabu 6 km, Kamis dan Sabtu 8 kilometer. Diluar olahraga lari, anggota juga berlatih bela diri, snapling, rapling dan menembak,” tandasnya.(hgn)



Pos terkait