Tingkatkan Kualitas Pendidikan Di Desa Binaan

PT. GSDI-GSYM Serahkan Beasiswa Pendidikan Untuk Pelajar di Desa Ring 1 Perusahaan

beasiswa 2
BEASISWA: Administratur PT GSDI-GSYM, Rahadhian Tegar Taufani saat menyerahkan beasiswa prestasi bagi pelajar di desa ring 1 perusahaan, Rabu (26/10/2022).

PANGKALAN BUN, radarsampit.com – PT Gunung Sejahtera Dua Indah (GSDI) – Gunung Sejahtera Yoli Makmur (GSYM) laksanakan Penyerahan Beasiswa Prestasi Pendidikan kepada untuk pelajar di sekolah internal maupun eksternal di kawasan desa ring 1 perusahaan, Rabu, (26/10).

Prosesi penyerahan yang dilaksanakan di Aula Kantor Desa Sungai Bengkung, Kecamatan Pangkalan Banteng itu juga dihadiri Administratur PT. GSDI-GSYM Rahadhian Tegar Taufani.

Beasiswa tersebut diberikan kepada 131 pelajar yang terdiri dari 36 pelajar sekolah internal dan 95 pelajar sekolah eksternal untuk jenjang SD, SMP, dan SMA di empat desa binaan perusahaan di antaranya Desa Sungai Bengkuang, Sidomulyo, Umpang, dan Nanga Mua.

Administratur PT GSDI-GSYM, Rahadhian Tegar Taufani menyampaikan bahwa program beasiswa ini merupakan wujud kepedulian perusahaan terhadap pendidikan bagi anak-anak warga desa ring 1 perusahaan. Program ini merupakan agenda rutin yang menjadi upaya perusahaan untuk turut aktif berperan meningkatkan sumberdaya manusia di wilayah kerja perusahaan.

“Semoga beasiswa prestasi ini dapat bermanfaat dan membantu siswa-siswi dalam memenuhi kebutuhan sekolah dan belajarnya,” ujarnya.

Baca Juga :  DPRD Kobar Desak Penuntasan Proses Pembangunan Plasma Sawit Warga Arut Utara 
beasiswa 1
Beasiswa tersebut diberikan kepada 131 Siswa yang terdiri dari 36 Siswa sekolah Internal dan 95 siswa sekolah eksternal yaitu SD, SMP dan SMA di empat Desa yaitu Desa Sungai Bengkuang, Sidomulyo, Umpang dan Nangamua

Menurutnya penyerahan bantuan beasiswa prestasi tersebut merupakan perwujudan Catur Dharma perusahaan yaitu menjadi milik yang bermanfaat bagi bangsa dan negara. Sehingga beasiswa yang diterima oleh anak-anak dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya untuk keperluan sekolah.

Hal senada juga diungkapkan PIC CSR PT GSDI-GSYM, Usma. Pihaknya berharap program beasiswa prestasi tersebut akan lebih memacu semangat belajar siswa. “Selain beasiswa juga akan dilanjutkan program pelatihan guru untuk meningkatkan skill mengajar yang lebih mumpuni. Jadi kami tidka hanya fokus pada pelajarnya, tapi juga pada guru pendidiknya,” terangnya.



Pos terkait