PALANGKA RAYA, radarsampit.com – Wali Kota Palangka Raya Fairid Naparin menekankan dalam bidang pendidikan terus melakukan berbagai upaya peningkatan, sehingga kualitas dan kuantitas pendidikan dapat merata dirasakan. Tidak hanya terkait sarana dan prasarana, tetapi hingga ke para tenaga pendidik, pengawas sekolah dan kepala sekolah, di lingkup Dinas Pendidikan (disdik) setempat.
“Saya komitmen dalam dunia pendidikan. Terus berupaya untuk bisa mewujudkan pemerataan kualitas dan kuantitas pendidikan di Palangkaraya, sehingga mampu menjadi maju dan dampaknya kesejahteraan untuk semua,”ujarnya, Rabu (20/9/2023).
Dipaparkannya, kinerja disdik setempat dinilai berhasil lantaran saat ini rata-rata lama sekolah (RLS) di Palangkaraya mencapai sudah 11,55. Untuk diketahui rata-rata lama sekolah adalah Rata-rata jumlah tahun yang dihabiskan oleh penduduk berusia 15 tahun ke atas untuk menempuh semua jenis pendidikan yang pernah dijalani.
”Artinya di Palangka Raya ini sudah semakin meningkat. Kalau nasional 8,6. Di atas rata-rata, Palangka Raya jauh diatas nasional, artinya terus dipertahankan hingga ke depan dunia pendidikan lebih baik. Jadi indek pendidikan di Palangka Raya selama lima tahun ini terus baik,” papar Fairid.
Diutarakannya pula, indeks Harapan Lama Sekolah (HLS) di Palangkaraya juga cukup besar 14,96. Kalau HSL Nasional 15 lebih. Artinya anak-anak di Palangkaraya yang berusia 7 tahun memiliki harapan menempuh pendidikan hingga diploma I dan strata 1.
“Angka Harapan Lama Sekolah (HLS) didefinisikan sebagai lamanya sekolah (dalam tahun) yang diharapkan akan dirasakan oleh anak pada umur tertentu di masa mendatang. HLS dapat digunakan untuk mengetahui kondisi pembangunan sistem pendidikan di berbagai jenjang.Di Palangka Raya itu melebihi, artinya masyarakat cerdas semakin terwujud,” papar Fairid.
Ia menambahkan, komitmen peningkatan dunia pendidikan bisa terpenuhi, kualitas dan kuantitas menyeluruh serta merata. Bagi sekolah di pinggiran, dirinya meminta untuk dibantu selalu,maka itu Pendidikan semakin baik. “Indek Pendidikan di Palangka Raya mantap. Maka itu, semua guru dan Disdik harus menjaga capaian yang sudah ada biar memajukan dunia pendidikan,”tegas Fairid Naparin.