Harga Pangan Melonjak Jelang Lebaran

penjual daging
Ilustrasi: pedagang daging sapi/Jawa Pos

PALANGKA RAYA, radarsampit.com – Beberapa hari menjelang Hari Raya Idulfitri 1445 Hijriah, harga bahan pokok (bapok) di Pasar Besar Palangka Raya masih terpantau tinggi sejak awal puasa Ramadan hingga Jumat (5/4/2024) kemarin.

Menurut Fatma (40), salah satu pedagang menyebutkan, kenaikan harga diperkirakan bakal terus terjadi hingga H-2 Lebaran.

Bacaan Lainnya

“Setiap mau hari raya pasti ada kenaikan harga beras, gula, telur, minyak, belinjo dan kacang-kacangan. Sekarang harga tomat dari Rp 20 ribu per kilogram menjadi Rp 40 ribu kilogram, bawang merah dari harga Rp 35 ribu per kilogram menjadi Rp 45 ribu per kilogram,” kata Fatma.

Komoditas harga tomat mengalami kenaikan 100 persen, hal ini disebabkan kurangnya stok dari petani akibat gagal panen, sedangkan permintaan tetap tinggi.

“Untuk harga cabai mengalami penurunan dari harga Rp 80ribu per kilogram turun menjadi Rp 60 ribu per kilogram,” sebutnya.

Baca Juga :  GSC Siap Ramaikan Gowes Kemerdekaan

Sementara di kawasan penjualan daging di Pasar Besar Palangka Raya. Harga daging ayam dan daging sapi tetap tinggi.

Untuk daging ayam ras dari harga Rp 38 ribu kilogram naik menjadi Rp 42 ribu per kilogram, daging ayam kampung dari harga Rp 60 ribu kilogram naik menjadi Rp 80 ribu per kilogram dan daging sapi dari harga Rp 120 ribu kilogram naik menjadi Rp 130 ribu per kilogram.

“Daging ayam dan sapi termasuk komoditas favorit yang dicari masyarakat  untuk persiapan Lebaran,” kata Zubai (58) pedagang daging sapi.

Kemudian harga beras masih relatif stabil, beras banjar siam masih di kisaran harga Rp 20-25 ribu per kilogram.

Kenaikan harga bahan pokok ini sudah hal yang ‘tradisi’ terjadi menjelang perayaan hari besar keagamaan, banyaknya permintaan pembeli untuk persiapan Lebaran sangat memengaruhi. Harga biasanya kembali stabil dan kemungkinan akan turun saat H+7 Lebaran. (rm-107/fm)

 

 



Pos terkait