Pencuri di Puskesmas Diduga Dilakukan Mantan Napi

maling uang dan ponsel
BERAKSI : Seorang pemuda tertangkap kamera pengawas CCTV saat mencuri di areal Puskesmas Cempaka, Kamis (2/2) malam lalu. TANGKAPAN LAYAR/RADAR SAMPIT

SAMPIT,radarsampit.com – Kepolisian akhirnya mengantongi idenitas pelaku pencurian uang tunai dan telepon seluler (ponsel) milik pegunjung Puskesmas Cempaga, Kotawaringin Timur.

 

Bacaan Lainnya
Pasang Iklan

Kapolsek Cempaga IPTU Bambang Priyanto mengatakan, saat ini pihaknya masih melakukan pengejaran terhadap pelaku.

 

”Identitas pelaku sudah kami kantongi. Usianya kisaran 16 tahun. Dia adalah seorang remaja,” kata Bambang dibincangi Radar Sampit di Mapolres Kotim, Senin (6/2).

 

Bambang mengungkapkan, pelaku hanya seorang diri dan merupakan jebolan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Khusus Anak alias mantan narapidana.

 

”Dulu pelaku ini pernah berurusan dengan hukum karena kasus yang sama,” terang Kapolsek.

 

Sebelumnya, aksi pencurian itu terjadi pada Kamis (2/2) malam lalu. Saat itu, korban bernama Adrianur ada mengunjungi Puskesmas Cempaka untuk membesuk kerabatnya.

 

Saat pulang, korban baru menyadari kalau telepon genggam serta uang tunai yang disimpan didalam mobilnya hilang diduga dicuri.

Baca Juga :  Sembunyi sampai Kalsel, Maling Ponsel di Kalteng Akhirnya Diciduk

 

Atas kejadian itu, korban pun melaporkan kepada pihak Polisi setempat. Hingga pada akhirnya, Polisi berhasil mengantongi identitas pelakunya melalui rekaman CCTV di TKP. (sir/fm)

 



Pos terkait