Pihak Bank Minta Polisi Usut Tuntas Kasus Penipuan Oknum Agennya

PENIPUAN
Ilustrasi. (net)

PANGKALAN BUN, radarsampit.com – Kasus penipuan yang dilakukan oleh salahs eorang oknum agen perbankan berinisial RY terhadap puluhan warga Desa Arga Mulya, Kecamatan Pangkalan Banteng, Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) mendapat perhatian dari unsur pimpinan BRI Cabang Pangkalan Bun. Mereka meminta pihak berwajib mengusut tuntas kasus penipuan yang telah merugikan puluhan warga tersebut.

Pimpinan Cabang BRI Pangkalan Bun, Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar), Romanata mengatakan, perbuatan yang dilakukan RY murni atas dasar pribadi, dan tidak terkait dengan status RY yang dulunya merupakan Agen BRILink.

Bacaan Lainnya

“BRI mendukung pengusutan kasus ini secara tuntas oleh pihak berwajib, karena perbuatan RY telah merugikan masyarakat di wilayah Desa Arga Mulya, Kecamatan Pangkalan Banteng,” tegasnya, Kamis (12/7/2023).

Lanjut dia, BRI dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat berkomitmen untuk senantiasa memberikan rasa aman dan nyaman bagi seluruh nasabah dalam menjalankan transaksi perbankan, baik di Unit Kerja BRI maupun di Agen BRILink.

Baca Juga :  Jarang Dibelai John, Lady Minta Berpisah

Diberitakan sebelumnya, sebanyak 22 orang warga Desa Arga Mulya, Kecamatan Pangkalan Banteng, Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) menjadi korban penipuan salah satu oknum agen BRILink. Tidak tanggung-tanggung aksi penipuan yang dilakukan RY terhadap puluhan warga tersebut nilainya mencapai satu miliar sembilan puluh juta rupiah.(tyo/sla)

 

 



Pos terkait