Bansos Beras dan Uang Tunai Dibagikan Lagi

Bansos
Penyerahan bantuan sosial beras dan uang tunai secara simbolis di Palangka Raya, kemarin (25/7). (istimewa)

PALANGKA RAYA- Program Bantuan Sosial Beras dan Bantuan Sosial Tunai disalurkan Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah, diawali dari Lobby Kantor Gubernur Kalteng, Minggu (25/7) kemarin. Bansos itu ditujukan bagi Keluarga Penerima Manfaat (KPM) seperti Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Sosial Tunai (BST).

Hadir dalam kegiatan penyaluran, Plt Kepala Dinas Sosial Kalteng Farid Wajdi, Pj. Sekretaris Daerah Kalteng Nuryakin. Juga ada Kepala Perwakilan Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) Kalteng Bambang Ari Setiono, Kepala Dinas Sosial Kota Palangka Raya, Kepala Kantor Pos Palangka Raya Andyan Pradipto, serta Kepala Perum BULOG Divisi Regional Kalteng Mika Ramba.

Bacaan Lainnya

Program bantuan ini merupakan bagian dari Program Perlindungan Sosial Masyarakat yang ditujukan kepada masyarakat miskin atau terdampak Covid-19. Terutama bagi masyarakat terdaftar sebagai penerima Program Bantuan Sosial dari Pemerintah Pusat.

Bantuan itu disampaikan Presiden RI Joko Widodo melalui Kementerian Sosial RI, sebagai komitmen memberikan perhatian dan bantuan dalam upaya penanganan dampak sosial wabah Covid-19, untuk masyarakat di wilayah Provinsi Kalteng.

Baca Juga :  Data Bansos di Gumas Perlu Dievaluasi

Plt Kepala Dinas Sosial Kalteng Farid Wajdi menyampaikan, bantuan ini guna penanganan dampak bencana non alam wabah Covid-19 di Kalteng. Sebagai bentuk perlindungan sosial kepada masyarakat miskin atau terdampak, khususnya bagi PKH dan BST.

“Ini diharapkan bisa membantu masyarakat, khususnya keluarga miskin yang terdampak pandemi Covid-19. Pemerintah memastikan selalu hadir di tengah-tengah masyarakat,” ujarnya.

Farid juga menyampaikan, lokasi bantuan bagi Kalteng pada penyaluran kali ini adalah Bantuan Sosial Beras bagi 46.906 KPM PKH dan Bantuan Sosial Beras bagi 47.806 KPM BST. Masing-masing KPM akan menerima 10 kg beras serta BST senilai Rp 300.000 per bulan untuk masa salur Bulan Mei dan Juni 2021. Bantuan sosial ini akan disalurkan melalui PT POS.”Semoga ini bermanfaat,” tambahnya.

Pj Sekda Kalteng  Nuryakin juga berharap bantuan sosial ini dapat membantu meringankan beban masyarakat yang terdampak pandemi. “Bapak gubernur Kalteng berpesan kepada warga masyarakat yang menerima Bantuan Sosial Beras dan Bantuan Sosial Tunai agar memanfaatkannya dengan sebaik-baiknya untuk memenuhi kebutuhan kebutuhan pokok keluarga,” ujarnya.



Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *