KUALA KAPUAS, radarsampit.com – Sejumlah warga Kapuas yang sempat dirawat akibat diduga mabuk obat keras yang dioplos dengan buah kecubung beberapa waktu lalu buka suara. Warga yang sempat mendapat perawatan di rumah sakit tersebut menegaskan hal yang dialami bukan karena buah tersebut, melainkan murni obat keras.
”Tidak ada mencampur dengan buah kecubung. Pil zenith yang kami konsumsi tidak seperti biasanya,” kata salah satu korban pria yang sempat dirawat, Rabu (7/8). Dia meminta namanya tak disebutkan.
Menurutnya, jenis obat yang mereka konsumsi memiliki efek berbeda. Hal itu juga dialami beberapa rekannya yang lain.
Dia menduga obat keras yang dilarang beredar bebas tersebut dicampur dengan bahan lain yang tidak sama dengan sebelumnya. Pihaknya mengalami efek halusinasi yang sangat kuat.
”Biasanya kalau minum obat itu, setidaknya cuma tertidur ataupun jalan sempoyongan. Tapi, ini aneh dan benar-benar di luar kesadaran, sehingga ada yang rebahan di lapangan,” katanya.
Sebelumnya, para korban overdosis obat keras itu dirawat di RSUD dr Soemarno Sostroatmodjo Kuala Kapuas awal Juli lalu. Tercatat ada sebelas pasien yang diduga terkait penyalahgunaan obat-obatan.
Sebagian besar pasien sebelumnya mengonsumsi obat-obatan pada 8 Juli. Mayoritas pasien merupakan warga Kapuas. Mereka terdiri atas sepuluh laki-laki dan satu perempuan. (rm-107/ign)