Gelar Bazar, Polda Sediakan Ribuan Paket Sembako

Kapolda Kalteng Irjen Pol Nanang Avianto bersama Ketua Bhayangkari Kalteng Dewi Nanang Avianto Wakapolda Brigjen Pol Mohamad Agung Budijono dan pejabat utama Polda dikegiatan bazar, Selasa (18/4).(dodi/radarsampit)
Kapolda Kalteng Irjen Pol Nanang Avianto bersama Ketua Bhayangkari Kalteng Dewi Nanang Avianto Wakapolda Brigjen Pol Mohamad Agung Budijono dan pejabat utama Polda dikegiatan bazar, Selasa (18/4).(dodi/radarsampit)

PALANGKA RAYA, RadarSampit.com-Kepolisian Daerah (Polda) Kalteng menggelar bazar murah di halaman Wisma Kemala Bhayangkari, Mapolda setempat, Selasa (18/4). Hal itu dalam rangka membantu mengendalikan inflasi di masyarakat.

Pembukaan bazar dipimpin Kapolda Kalteng Irjen Pol Nanang Avianto, Ketua Bhayangkari Kalteng Dewi Nanang Avianto, Wakapolda Brigjen Pol Mohamad Agung Budijono dan pejabat utama serta pengurus Bhayangkari Kalteng.

Bacaan Lainnya

Ada sekitar 1500 paket sembako yang disediakan untuk ditebus.  Terdiri atas beras 5 kg, gula 2 kg, minyak goreng 2 liter, dan teh celup 1 kotak, serta dapat ditebus masyarakat hanya dengan Rp50.000.

Kapolda Kalteng Irjen Pol Nanang Avianto menyampaikan, bazar ini digelar sebagai upaya menjaga stabilitas harga dan ketersediaan bahan kebutuhan pokok masyarakat, yang rawan terhadap lonjakan harga pada momen menjelang lebaran.

“Ada sekitar 1500 paket sembako telah kami siapkan bagi masyarakat kurang mampu, purnawirawan dan warakawuri Polri serta insan pers, dengan membeli seharga Rp50.000, dari harga awal Rp120.000,”ujarnya.

Baca Juga :  Polda Kalteng Fokus Kawal 4 Program

Nanang Avianto juga merasa bersyukur atas terselenggaranya bazar murah tersebut dalam rangka menyambut hari Raya Idulfitri. Sekaligus menyampaikan terima kasih kepada ketua pengurus bhayangkari yang telah berinovasi. Hingga kegiatan tersebut terlaksana dengan baik.

Sementara itu Kabid Humas Polda Kalteng, AKPB Erlan Munaji menambahkan, dalam paket sembako yang ada di bazar murah ini, terdiri diantaranya adalah beras, gula dan minyak goreng. Tentunya itu merupakan sebagian bahan pokok untuk memenuhi kebutuhan hidup masyarakat.

“Diharapkan dengan adanya bazar murah ini dapat membantu meringankan beban masyarakat, terlebih lagi dalam menyambut hari raya Idulfitri nantinya,” pungkas perwira polisi dengan dua melati di pundaknya ini.

Sementara itu salah satu penerima bazar Hadi, warga Jalan dr Murjani mengaku sangat terbantu dengan harga tersebut, lantaran hanya menebus Rp50 ribu sudah mendapatkan paket sembako, baik beras hingga minyak tanah dan mie instans.



Pos terkait