Pembuktian Janji Harati, Beli Sepuluh Alat Berat Tahun Depan

Pembuktian Janji Harati
WAWANCARA: Bupati Kotim Halikinnor didampingi Wakil Bupati Kotim Irawati saat diwawancara wartawan, beberapa waktu lalu.(YUNI/RADAR SAMPIT )

SAMPIT – Tiga unit alat berat yang dijanjikan Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) tahun ini akan segera didistribusikan ke tiga kecamatan, yakni Kecamatan Teluk Sampit, Kotabesi, dan Cempaga. Tahun depan, Pemkab Kotim akan menambah lagi pengadaan alat berat sekitar sepuluh unit.

Bupati Kotim Halikinnor mengatakan, tahun ini pihaknya akan membeli tiga alat berat multifungsi, yakni ekskavator sekaligus dozer. Pengelolaan alat berat akan diserahkan kepada Balai Penyuluhan Pertanian masing-masing kecamatan. Kelompok tani bisa menggunakan alat berat tersebut secara bergantian. Cukup mengganti biaya bahan bakar minyak dan teknisi yang mengoperasikan.

Bacaan Lainnya

”Tahun ini tiga unit dulu sesuai kemampuan anggaran. Nanti akan dilanjutkan untuk kecamatan lainnya. Paling tidak  tahun depan sepuluh alat,” kata Halikinnor.

Dia menuturkan, alat berat tersebut memang diperlukan masyarakat untuk berbagai keperluan, seperti percepatan pembersihan atau cetak sawah, normalisasi drainase untuk pengairan, dan pencegahan banjir. Selain itu, digunakan untuk merawat jalan agar tetap fungsional.

Baca Juga :  Bantuan Alat Berat dari Pemkab Kotim Belum Berdampak

Penentuan lokasi dan teknis operasional alat berat dilakukan Pemkab Kotim. Kemungkinan akan dituangkan dalam Peraturan Bupati yang nantinya menjadi dasar hukum pelaksanaannya.

”Kalau ada alat berat di setiap kecamatan, paling tidak bisa meratakan jalan,” ujarnya.

Selain itu, Halikinnor menambahkan, Kotim merupakan salah satu kabupaten yang diusulkan dalam program provinsi untuk penuntasan ruas jalan di wilayah utara. Dia berharap program itu bisa terealisasi dan didukung DPRD Kalteng, karena wilayah utara Kotim masih sangat memerlukan sentuhan pembangunan yang signifikan.

Pengadaan alat berat per kecamatan sebelumnya merupakan janji pasangan Halikinnor-Irawati saat pertarungan Pilkada Kotim 2020 lalu.  (ang/ign)



Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *