Polisi Masih Dalami Motif Ponakan Bunuh Paman di Kalteng

ilustrasi pembunuhan
ilustrasi  

SAMPIT, radarsampit.com – Kepolisian Sektor (Polsek) Cempaga Hulu masih mendalami motif perselisihan antara keponakan dan paman. Dalam peristiwa itu, sang paman tewas dibacok si ponakan.

Kapolsek Cempaga Hulu Ipda Aria Tanjung mengatakan, kejadian diketahui pihaknya setelah mendapati informasi tentang terjadinya penganiayaan dengan menggunakan senjata tajam (sajam).

Bacaan Lainnya

”Setelah menerima laporan tersebut, kami kemudian bergerak cepat mendatangi lokasi kejadian,” kata Aria.

Benar saja, saat tiba di tempat kejadian perkara (TKP), pihaknya mendapati seorang pria sudah dalam keadaan tak bernyawa di dalam kamarnya dan diduga meninggal akibat sabetan senjata tajam, korban berinisial T kemudian dievakuasi.

”Setelah mengevakuasi korban, kami lalu mengamankan terduga pelaku berinsial H yang masih ada hubungan keluarga dengan korban,” bebernya.

Belum diketahui apa motif sebenarnya kasus pembunuhan yang dilakukan keponakan terhadap pamannya ini. Namun, informasinya kasus tersebut  dilatarbelakangi permasalahan harta warisan.

Baca Juga :  Nelayan dan Ibu Rumah Tangga Kompak Bisnis Haram

Kemungkinan merasa tak adil soal pembagian warisan, pelaku H tega membunuh pamannya T. (sir/fm)

 



Pos terkait