Rahmat Nasution Hamka Cagub Alternatif Potensial

ilustrasi pilkada
ilustrasi pilkada (net)

PALANGKA RAYA, radarsampit.com – Bursa calon gubernur Kalimantan Tengah (cagub Kalteng) pada Pilkada atau Pilgub Kalteng 2024 kembali ramai diperbincangkan.

Hal ini menyusul keputusan sejumlah partai politik (parpol) yang telah menyatakan sikap dukungannya pada Pilgub Kalimantan Tengah (Kalteng) 2024.

Bacaan Lainnya
Gowes

Berdasarkan info yang didapat, salah satu nama yang baru-baru ini santer disebut berpotensi maju ke Pilgub 2024 Kalteng, yakni Rahmat Nasution Hamka (RNH).

Selain dikenal sebagai politikus muda beliau juga menjabat sebagai ketua Umum KADIN Kalteng dan pernah menjabat sebagai Komisaris Utama Jamkrida Kalteng, Rahmat Nasution Hamka (RNH) juga tercatat sebagai wakil presiden eksternal MADN.

Beliau masuk dalam bursa Sebagai cagub Kalteng 2024 adalah dalam upaya meneruskan perjuangan gubernur kalteng Sugianto Sabran untuk mensejahterakan masyarakat Kalteng agar lebih di kenal dengan khasanah budayanya

Jauh sebelum munculnya Rahmat Nasution Hamka (RNH) dalam bursa Cagub 2024 Kalteng, nama Ketua DAD Provinsi Kalteng dan juga salah satu legislator DPR RI, H. Agustiar Sabran sebenarnya juga masuk dalam bursa cagub dan poling tersebut mendapat urutan tertinggi untuk Provinsi Kalteng dalam menempatkan H. Agustiar Sabran sebagai Cagub Kalteng.

Baca Juga :  Elite Birokrat Gencar Cari Dukungan untuk Maju Pilkada Kotim

“Saya sebagai Tokoh Pemuda Dayak berharap jika Bapak Agustiar Sabran tidak berkenan mencalonkan diri sebagai Calon Gubernur Kalteng pada pilkada 2024 ini karena ingin meneruskan tugasnya sebagai legislator di DPR RI, maka kami berharap Bapak H. Rahmat Nasution Hamka dapat menjadi Alternatif sebagai Calon pengganti untuk meneruskan pembangunan Kalteng Berkah yang sudah di letakan oleh Bapak H. Sugianto Sabran selama 10 tahun ini,” pungkas Andreas Junaidi. (*)



Pos terkait