Perbedaan Diabetes Tipe 1 dan Tipe 2, Waspadai Penyebab, Gejala, serta Faktor Risikonya

diabetes
Ilustrasi tes tekanan darah pada penderita diabetes (freepik.com)

Radarsampit.com – Diabetes mellitus merupakan kondisi medis serius, yang memengaruhi cara tubuh mengolah gula darah. Terdapat dua jenis diabetes yang paling umum, yaitu diabetes tipe 1 dan tipe 2. Kedua tipe diabetes tersebut memiliki perbedaan, mulai dari gejala hingga penangannya.

Penting untuk mengenali gejala setiap tipe, agar dapat membedakan serta melakukan tindakan dengan tepat dan cepat.

Bacaan Lainnya

Dilansir dari healthline.com, Sabtu (3/1), perbedaan utama dari kedua jenis atau tipe diabetes tersebut, yaitu pada diabetes tipe 1 disebabkan oleh reaksi autoimun dan perkembangannya mulai dari awal kehidupan. Faktor risiko diabetes tipe 1 belum diketahui dengan jelas, tetapi riwayat keluarga memiliki peran besar untuk menurunkan diabetes jenis ini.

Sedangkan diabetes tipe 2 berkembang selama bertahun-tahun dan memiliki kaitan dengan faktor gaya hidup, seperti jarang olahraga dan kelebihan berat badan.  Selain itu, berikut akan dijelaskan perbedaan antara diabetes tipe 1 dan tipe 2, dilihat dari penyebab penyakit tersebut diderita.

Perbedaan Penyebab Diabetes Tipe 1 dan Tipe 2 

Baca Juga :  Inilah Tiga Fase Terjangkit Demam Berdarah Serta Cara Penanganannya

Sistem kekebalan tubuh memiliki peran penting untuk melawan bakteri dan virus berbahaya bagi tubuh. Diabetes tipe 1 disebabkan oleh reaksi autoimun, yang menyebabkan kekebalan tubuh salah dan mengira sel-sel sehat di dalam tubuh sebagai benda asing.

Sistem kekebalan menyerang dan menghancurkan sel beta, yang menghasilkan insulin di pankreas, sehingga jika sel beta telah dihancurkan, maka tubuh tidak mampu memproduksi insulin.

Pada diabetes tipe 1 ini, kebiasaan pola makan dan gaya hidup tidak menyebabkan diabetes jenis ini, berbeda dengan tipe 2.

Penyebab diabetes tipe 2, yaitu penderita mengalami resistensi insulin. Hal tersebut membuat tubuh masih dapat memproduksi insulin, tetapi tidak dapat menggunakan secara efektif. Penderita yang mengalami resistensi insulin dapat terjadi karena beberapa faktor, seperti gaya hidup, tidak olahraga, dan memiliki berat badan yang berlebihan.

Penderita diabetes tipe 2, pankreas akan mencoba mengimbangi dengan produksi lebih banyak insulin. Karena tubuh tidak dapat menggunakan insulin secara efektif, yang terjadi adalah glukosa akan menumpuk di aliran darah.



Pos terkait