Ketua Lembaga Pengembangan Tandak Intan Kaharingan (LPT-IK) Kotim Agus Sanang mengatakan, kegiatan itu untuk memperteguh, memperkuat keimanan dari generasi muda umat Hindu Kaharingan.
”Ini adalah bentuk kontribusi pembinaan kita membangun kader-kader, supaya banyak hal positif yang didapat dari kegiatan ini. Selain silaturahmi, ilmu-ilmu dalam keagamaan itu tentu didapatkan,” katanya.
Ketua panitia acara, Batli, mengatakan, ada 13 kecamatan di Kotim yang ikut berpartisipasi dalam Festival Tandak Intan Kaharingan. Total peserta sebanyak 144 orang. Penyelenggaraan kegiatan berlangsung selama tiga hari, dari 23 – 25 November.
”Yang dilombakan empat kategori, yaitu lomba kendayu perorangan, lomba pembacaan kitab suci penuturan, lomba manandak, lomba karungut, yang diikuti semua kontingen,” katanya.
Kontingen yang menjuarai Festival Tandak Intan Kaharingan tingkat Kotim akan menjadi perwakilan dalam ajang serupa pada tingkat Provinsi Kalteng. (yn/ign)