Perkuat Kolaborasi Perguruan Tinggi dan Industri

PT SKS Listrik Kalimantan MoU Bersama UPR

PT SKS Listrik Kalimantan dan UPR
Pihak PT SKS Listrik Kalimantan dan UPR ketika melakukan Mou tentang kolaborasi perguruan tinggi dan industri, di ruang Rapat Rektorat UPR Lantasi II, Selasa (18/4).(dodi/radar palangkaraya)

“Kami yakin bisa terwujud. Maka itu kami mengharapkan bahwa di kemudian hari dengan kolaborasi ini akan lahir sebuah ekosistem dan ruang kolaborasi yang baik antara industri dan perguruan tinggi dan mencetak angkatan kerja profesional yang dapat mengisi kebutuhan industri,”paparnya.

Rektor Universitas Palangka Raya Prof Dr Salampak Dohong juga menyampaikan, hal ini merupakan langkah positif dalam mengupgrade kualitas Sumber Daya Manusia (SDM). Selain itu kolaborasi merupakan kunci utama memajukan pendidikan.

Bacaan Lainnya

”Kita didengung-dengungkan punya bonus demografi, pada 2045 punya tenaga kerja yang luar biasa. Namun kalau tidak berkualitas bagaimana? Untuk itu, pendidikan merupakan point penting menyiapkan generasi-generasi emas ke depan. Jadi kuantitas baik dan berkualitas,” ujarnya.

Dilanjutkannya, hal ini juga bagian menyiapkan kualitas generasi penerus ke masa depan. Ssebab sekarang tugas semua untuk menyiapkan generasi yang tangguh dan calon pemimpin bangsa.

”Kita menyediakan dosen yang memiliki keahlian sesuai kebutuhan dalam kegiatan riset dan cummy development hingga pendidikan. Ini langkah agar UPR lebih baik dan mampu mensejajarkan diri dengan perguruan tinggi lainnya,” imbuh Salampak.

Baca Juga :  Sukamara - Lamandau Ibarat Anak Kandung Abdul Razak

Kepala UPT Teknologi dan Informasi di UPR Vontas Nahan menambahkan, dalam Mou itu menawarkan skill  dan akan bermanfaat bagi perusahan langsung. ”Kita menawarkan dari UPR kemampuan dalam pemetaan sosial. Keahlian melakukan teknis dengan meningkatkan efisiensi dan membantu perusahaan lebih mengembangkan market, serta mempertahankan kinerja, dan mengurangi dampak lingkungan,” pungkasnya. (daq/gus)



Pos terkait