Saatnya Pembuktian Timnas U23 di Laga Krusial

Indonesia U23 vs Yordania U23

timnas u23
KETAT : Laga antara Timnas Indonesia U 23 dengan Timnas Australia pada Grup A Piala Asia U 23/2024, beberapa waktu lalu yang dimenangkan Garuda Muda dengan skor 1-0.  

Karena Qatar mengalahkan Indonesia 2-0 pada matchday pertama lalu, hal tersebut sudah cukup membuat The Maroons unggul daripada Garuda Muda. Andaipun pada matchday 3, Garuda Muda menang besar atas Yordania sehingga selisih gol mereka jauh lebih baik daripada Qatar, hal itu tidak berguna. Dalam skenario terburuk sekalipun, Qatar di atas Timnas U23 Indonesia.

Skenario pertama, jika pasukan Shin Tae-yong bisa memenangkan laga kontra sang wakil Timur Tengah, dapat dipastikan Timnas U23 Indonesia akan melaju ke perempat final.

Bacaan Lainnya

Skenario terbaik kedua, jika duel Timnas Indonesia vs Yordania berakhir imbang, Garuda Muda juga akan lolos ke 8 besar. Pasukan Shin Tae-yong bakal memiliki nilai 5. Andaipun Australia menang di laga kontra Qatar, The Socceroos hanya akan memiliki 4 angka.

Sebaliknya, kalah di laga terakhir Grup A ibarat memberikan tiket lolos 8 besar Piala Asia AFC U23 2024 pada tim lain. Pasalnya, Yordania bakal punya 4 angka. Jika Australia mengalahkan Qatar, The Socceroos meraih 4 poin pula. Kedua tim bakal di atas Timnas Indonesia yang mentok di 3 angka.(int/tir)



Baca Juga :  Potensi Timnas U-23 Menuju Olimpiade 2024

Pos terkait