Tiga dari Lima Kandidat Mundur, Siti Fauziah Kembali Terpilih Sebagai Ketua PWI Kotim

konferensi pwi kotim
Siti Fauziah dan Rusliadi saat konferensi cabang PWI Kabupaten Kotawaringin Timur. (Istimewa)

SAMPIT, radarsampit.com – Siti Fauziah kembali terpilih melanjutkan tampuk kepemimpinan sebagai Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kotim masa bakti 2025-2028. Dia memenangkan pemilihan dengan selisih suara cukup besar dengan pesaingnya, Rusliadi.

Pemilihan yang berlangsung dalam Konferensi Cabang (Konfercab) PWI Kotim di Gedung Wanita, Rabu (14/5) itu, awalnya diikuti lima calon, yakni Siti Fauziah, Rusliadi, Pujo Darmanto, Rafliansyah, dan Fathurrachman.

Bacaan Lainnya

Akan tetapi, saat penyampaian visi dan misi, tiga kandidat justru mengundurkan diri, yakni Dody Rafliansyah, Pujo, dan Fathurrachman. Persaingan menyisakan Siti Fauziah dan Rusliadi yang bertarung memperebutkan 49 suara ditambah satu suara dari PWI Provinsi Kalteng.

Dari pemilihan secara voting, Siti Fauziah meraih suara sebanyak 38 suara, sementara Rusliadi 11 suara. Satu suara dianggap tidak sah, karena dicoblos di luar kolom yang ditentukan.

Baca Juga :  Masak Mi, Rumah Jadi Arang, Kok Bisa?

Ketua PWI Kalteng Muhammad Zainal langsung melantik Ketua PWI Kotim sekaligus haharan pengurus masa bakti 2025-2028.

”Selamat dan sukses atas terpilihnya Siti Fauziah sebagai Ketua PWI Kotim dan sekaligus pengukuhan pengurus. Saya berharap, melalui konferensi ini, kita dapat menemukan solusi kreatif untuk menghadapi tantangan dan memanfaatkan peluang yang ada. Mari kita tingkatkan profesionalisme, etika jurnalistik, dan kebersamaan antar anggota PWI,” kata Zainal.

Zainal mengungkapkan, dirinya hadir dan datang ke Sampit bersama Ketua Dewan Kehormatan PWI Kalteng Sadagori Henoch Binti, Wakil Ketua Bidang Organisasi Dodi dan Sekretaris PWI Kalteng Ika Lelunu.

”Kehadiran kami secara lengkap ini membuktikan kami memandang PWI Kotim memiliki peran besar dalam menjaga integritas jurnalis, dan menyebarkan informasi yang benar kepada masyarakat. Kotim merupakan salah satu kabupaten di Kalteng yang selalu dipelototi secara nasional, terutama terkait dengan kondisi investasi dan penanganan permasalahannya,” ujarnya.

Sementara itu, Bupati Kotim Halikinnor mengapresiasi terselenggaranya Konfercab PWI Kotim. Kegiatan itu dinilai merupakan momen penting. Tidak hanya untuk konsolidasi organisasi, tetapi juga sebagai refleksi terhadap peran strategis jurnalis di tengah dinamika masyarakat yang terus berkembang.



Pos terkait