Merasa Jadi Korban Kartel Narkoba, Dua Terdakwa Ini Minta Dibebaskan

peredaran narkoba
Ilustrasi peredaran narkoba

Holip pun menerima sebuah paket ayam yang ditutupi dengan box atau kotak triplek. Ia langsung mengintip isinya kemudian menaruh paket tersebut dibagasi belakang  yang disopirinya. Kemudian, seorang yang laki-laki memberikan ongkos pengiriman kepada Holip sebesar Rp 400.000,00. Selanjutnya, Holip dan penumpang travel lainnya melanjutkan perjalanan berangkat menuju ke arah Provinsi Kalimantan Selatan.

Lalu pada hari Jumat tanggal 30 Desember 2022 sekitar Pukul 01.00 WIB ketika  Holip dan penumpang travel lainnya sudah sampai di Kabupaten Lamandau tepatnya di jalan trans Kalimantan kilometer 18 Kabupaten Lamandau, diberhentikan oleh anggota Satresnarkoba setempat   yang sedang razia kendaraan.

Bacaan Lainnya

Tak luput, satu buah kotak triplek yang berisikan 1  ekor ayam hidup yang tersimpan pada bagasi belakang mobil juga ikut digeledah.Saat dilakukan pembongkaran ,ditemukan di dalam kotak triplek tersebut berisi 1  ekor ayam dan dibagian bawah kotak tersebut terdapat sela-sela ruang yang didalamnya terdapat 5 bungkus plastik klip ukuran sedang, berisi butiran kristal yang diduga narkotika bukan tanaman, jenis sabu.

Baca Juga :  Kasus Dan Pelanggaran Turun Razia Jalan Terus

Saat di interogasi,  Holip mengaku bahwa paket tersebut adalah titipan dari seseorang di Kalbar untuk Misran di Banjarmasin.Lalu mereka berkoordinasi dengan  anggota Ditresnarkoba Polda Kalimantan Tengah untuk melakukan controlled delivery ke Kota Banjarmasin serta meminta  Holip  untuk membantu pihak kepolisian meneruskan paketan tersebut kepada terdakwa Misran di Kota Banjarmasin. Sepanjang perjalanan, Misran masih aktif menghubungi Holip dan selalu menanyakan sampai mana.

Selanjutnya, bekerjasama dengan i Direktorat Narkoba Polda Kalsel,  Misran ikut dibekuk usai melakukan transaksi serah terima barang dengan Holip, di depan sebuah departemen store Banjarmasin.  Hasil penimbangan 5 paket  sabu tersebut, memiliki total berat kotor sebesar 481,63 gram. (mex/gus)

 



Pos terkait