Panaskan Suhu Politik Jelang Pemilu, Demokrat Bisa Jadi Pesaing Berat

DEMOKRAT
Ilustrasi. (M Faisal/Radar Sampit)

SAMPIT, RadarSampit.com – Perebutan Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Demokrat Kotim yang jatuh pada HM Jhon Krisli dinilai akan memanaskan suhu politik jelang Pemilu 2024. Kehadiran Jhon sebagai pemegang tongkat komando Partai Demokrat akan jadi ancaman dan peringatan untuk konstelasi kepala daerah. Strategi politikus kawakan itu tidak bisa dipandang sebelah mata.

”Dengan Demokrat dipimpin Jhon Krisli akan menambah warna dan serunya perpolitikan Kotim ke depannya. Apakah dia mampu menjadikan Demokrat sebagai pemenang tiga besar atau justru sebaliknya,” kata pemerhati politik dan kebijakan publik di Kotim, Bambang Nugroho.

Bacaan Lainnya
Pasang Iklan

Bambang menuturkan, di dunia politik Jhon Krisli dianggap mumpuni dan sarat pengalaman. Apalagi sebagai mantan Ketua DPC PDI Perjuangan, tentunya pengalaman itu bisa diadopsi untuk diterapkan di kancah pemilu mendatang.

”Kalau dari sisi kemampuan berpolitik, baik itu strategi hingga kemampuan mengajak massa, sudah ada di Jhon Krisli. Namun, apa masih bisa membawa Demokrat ke depannya meraih kejayaan seperti sebelumnya? Minimal di posisi ketiga pemenang pemilu di Kotim,” ujarnya.

Baca Juga :  Ini Pertimbangan Megawati Tunjuk Halikinnor Pimpin PDIP Kotim

Selain itu, lanjut Bambang, kehadiran Demokrat di bawah Jhon Krisli akan menjadi ancaman tersendiri  bagi tiga pemenang Pileg 2019, yakni PDI Perjuangan, Golkar, dan PAN.

”Secara tidak langsung, pada pemilu nanti kalau strateginya mantap, Demokrat bisa saja menggeser salah satu dari tiga partai politik tersebut,” kata Bambang.

Selain itu, Bambang menambahkan, dengan diambilalihnya Demokrat ini oleh Jhon Krisli, sedikit memberikan sinyalemen untuk Pilkada 2024. ”Secara tidak langsung Jhon Krisli memberikan pesan kepada publik, bahwa dia sudah ancang-ancang untuk Pilkada 2024 nanti. Salah satunya dengan mengambil alih kendali DPC Demokrat Kotim yang sudah tentu memiliki basis dan kursi di DPRD Kotim,” ujarnya.

Sementara itu, Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Demokrat Kalimantan Tengah ogah berkomentar  terkait kabar Ketua  DPC Demokrat Kotim yang akan dipimpin Jhon Krisli. Apalagi sejauh ini Parimus belum mengakui adanya surat keputusan (SK) dari DPP Demokrat untuk menunjuk Jhon Krisli sebagai Ketua DPC terpilih. (ang/ign)



Pos terkait