SIAP – SIAP!!! Tahapan Pemilu Dimulai Bulan Juni 2022

Tahapan Pemilu Dimulai Bulan Juni 2022
TAHAPAN PEMILU: Ketua KPU Kobar Chaidir didampingi Sekretaris Yasin Navarin saat menjelaskan tahapan pemilu yang akan dimulai pada Juni tahun ini, Selasa (1/3). (ISTIMEWA/RADAR PANGKALAN BUN)

PANGKALAN BUN – Partai Politik (Parpol) calon peserta pemilu 2024 diminta mempersiapkan diri. Pasalnya pada bulan Juni 2022 mendatang tahapan pemilu segera dimulai.

Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kobar, Chaidir mengatakan, berdasarkan keputusan bersama KPU, Pemerintah, dan DPR RI, Bawaslu serta DKPP bahwa pelaksanaan pemilu sudah ditentukan pada 14 Januari 2024 mendatang.

Mengacu hal tersebut apabila ditarik mundur selama 20 bulan berdasarkan Undang-undang nomor 7 tahun 2017 pasal 167 ayat 6 bahwa tahapan pemilu dimulai 14 Juni 2022. Kaitan dengan itu perkiraan rancangan peraturan KPU pada tanggal 1-7 Agustus 2022 adalah masa pendaftaran Parpol peserta pemilu.

“Pendaftaran dan verifikasi Parpol calon peserta pemilu, saat ini harus mulai disiapkan karena ada beberapa hal yang harus dipenuhi oleh calon peserta pemilu,” jelas Chaidir didampingi Sekretaris KPU Kobar, Yasin Navarin, Selasa (1/3).

Chaidir menambahkan bahwa hal-hal yang harus disiapkan antara lain, masing-masing Parpol calon peserta pemilu harus sudah mengantongi Surat Keputusan (SK) terbaru dari tingkat kabupaten hingga Kecamatan, yang dikeluarkan oleh struktur kepengurusan di atasnya.

Baca Juga :  Nilai Burung Selundupan Asal Papua Capai Miliaran Rupiah 

Selain itu harus menunjukkan alamat tetap sekretariat parpol, baik di kabupaten maupun kecamatan bahkan sampai desa. Kemudian tentang susunan kepengurusan minimal ada ketua, sekretaris dan bendahara, selanjutnya keanggotaan parpol harus dibuktikan dengan Kartu Tanda Anggota (KTA).

Terkait dengan proses verifikasi maka saat pelaksanaan Ketua, Sekretaris dan Bendahara wajib hadir. “Ini sifatnya wajib, kalau tidak dipenuhi maka bisa ditunda. Mudah-mudahan semua Parpol calon peserta pemilu yang akan berkompetisi sudah benar-benar mempersiapkan diri sesuai Undang-undang Pemilu. Sehingga semua bisa berjalan lancar,” pungkasnya. (sam/sla)

 



Pos terkait